Pj. Bupati Nukman : Jangan Rusak Tradisi Budaya Nenek Moyang.

Penulis :

Samsul

Lampung Barat- Pj Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M mengimbau kepada lapisan masyarakat Lampung Barat agar tetap menjaga dan melestrikan tradisi budaya warisan nenek moyang Sekura.

“Sebentar lagi kita akan menghadapi hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah, dimana khususnya di Lampung Barat perayaan hari raya Idul Fitri identik dengan pesta Sekura dan kegiatan panjat pinang, saya berharap jangan ada yang merusak keindahan dari budaya kita yang sudah mendunia ini seperti mengenakan pakaian yang kurang sopan dan meminta-minta terhadap pengguna jalan,” kata Nukman.

Demikian disampaikan Pj Bupati Lampung Barat saat melakukan kunjungan ke Pekon Ujung Kecamatan Lumbok Seminung dalam rangka Safari Ramadhan 1445 Hijriah di Masjid Al-babul Jannah, Selasa 02 April 2024.

Dirinya menjelaskan sejauh ini Pemerintah Kabupaten Lampung Barat sudah melakukan koordinasi ke seluruh Kecamatan terkait pelaksanaan event tahunan tersebut agar memberi himbauan terhadap pekon-pekon untuk tidak melanggar aturan yang telah ditetapkan.

Bacaan menarik :  Polri Peduli, Satlantas Polres Lampung Barat Polda Lampung Distribusikan Air Bersih Ke Warga

“Jangan sampai kita rusak tradisi panjat pinang ini. Silahkan pihak kecamatan berkordinasi kepada pihak pekon agar pelaksanaan pesta budaya warisan nenek moyang kita tersebut tidak mengganggu pengguna jalan sehingga menimbulkan kemacetan,” tuturnya.

“Terlebih dibeberapa Kecamatan kegiatan pesta budaya sekura tersebut dilakukan di jalan Nasional,” lanjutnya.

Sebab, menurutnya perhelatan pesta budaya Sekura yang biasa digelar masyarakat Lampung Barat sudah banyak di minati oleh masyarakat luar, ia berharap marwah keindahan pesta budaya Sekura tersebut tetap dapat dijaga oleh lapisan masyarakat.

“Orang senang melihat budaya kita bahkan sudah sampai mendunia, oleh karena itu saya berharap jangan sampai kita sebagai pewarisnya justru malah merusak seperti menciptakan kemacetan sehingga menghambat pengguna jalan yang akan pulang ke kampung halaman mereka,” ujarnya.

Bacaan menarik :  Unit Reskrim Polsek Sekincau Polres Lambar Ciduk Pelaku Curas Di Basungan

Nukman meminta masyarakat harus tetap mengkondisikan kegiatan pesta sekura agar tidak terjadi kemacetan sehingga penguna jalan dapat melakukan perjalanan dengan lancar.

Disela kegiatan Pj Bupati Lampung Barat menyerahan 70 paket sembako kepada masyarakat Kecamatan Lumbok Seminung yang bersumber dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten setempat.

Dikatakan Nukman, kegiatan pemberian bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Pemerintah Kabupaten Lampung Barat terhadap masyarakat Lumbok Seminung yang membutuhkan guna membantu meringankan kebutuhan masyarakat

“Bantuan ini jangan dilihat dari segi harganya namun ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian dari Pemerintah Kabupaten Lampung Barat terhadap masyarakat,” sebutnya.

Sementara tokoh masyarakat Kecamatan Lumbok Seminung Ardi menyambut baik kehadiran Pj Bupati Lampng Barat beserta jajaran.

Bacaan menarik :  Tekab Presisi 308 Polsek Sumber Jaya Berhasil Amankan Pelaku Pembobol Rumah.

“Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Pj Bupati beserta rombongan, merupakan suatu kehormatan dan kebanggan bagi kami, telah singgah di pekon kami ini,” tutupnya.

Bagikan postingan
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)Bangsalsari laksanakan tahapan Pilkada 2024 test wawancara rekrutment Panitia Pemungutan Suara ( PPS) desa
0
Pusaran Indonesia gelar Diskusi Publik Dengan Tema ” Kebangkitan Nasional dan Kemandirian Energi Untuk Indonesia”
0
Pekon Sinar Waya Gunakan Dana Desa 2024 Kegiatan Pemberdayaan dan Pembangunan Fisik
0
Risk assesment Baharkam Polri dalam kegiatan risk assesment Krui Pro WSL QS 5000 Pesisir Barat tahun 2024
0
WWF Aman Dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri
0
WWF Jadi Forum Revitalisasi Aksi Nyata Wujudkan Tata Kelola Air yang Inklusif  Dan Berkelanjutan
0
Polda Metro: Kasus Petani Ditipu Rp 598 Juta Terjadi 2016, Pelaku Sudah Dipecat
0
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beri Peringatan Keras ke Pihak Asing yang Berani Singgung Indonesia: Tidak Hanya Berbicara!
0
Bhabinkamtibmas Bripka Leonardo Berhasil Tangkap Napi Kabur Dari LPKA
0
Ibu  Di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh Dengan Pacar, Lalu Disuruh Aborsi Di Tangkap Polrestro Jaktim
0
Polrestro JaktimTangkap Ayah Bejat di Cakung Tega Setubuhi Putrinya Berumur 8 Tahun
0
MIO INDONESIA Gelar Raker Di Tavia Heritage Hotel Jakarta Pusat, Akan Dibuka Menkoinfo RI 
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!