Polres Metro Tangerang Kota Berikan Reward dan Punishment kepada Jajaran dalam Penilaian Kinerja

Penulis :

Lucky sun

KOTA TANGERANG, traznews. Com Kapolres Mereka Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho memberikan penghargaan (reward) kepada jajarannya atas pencapaian penilaian kinerja tertinggi dan punishment kepada Satker dan Polsek jajaran yang nilai kinerjanya terendah.

 

Penghargaan itu diberikan pada saat mengambil apel jam pimpinan jajaran Polres Metro Tangerang Kota pada hari Selasa pagi tanggal 19 Maret 2024.

 

Adapun 3 (tiga) Satker dan Polsek jajaran yang mendapat penghargaan atas kinerjanya adalah Satresnarkoba, mendapatkan nilai tertinggi dalam penilaian kinerja di Satker jajaran Polres berdasarkan 13 indikator yang telah ditetapkan.

 

Lalu, Polsek Sepatan yang mendapatkan nilai tertinggi di tingkat Polsek dan Polsek Neglasari mendapatkan nilai tertinggi pada kategori penilaian 5 K dan pengelolaan tahanan maupun barang bukti.

Bacaan menarik :  Polisi Berhasil Bekuk Pelaku Penadah Curat Ranmor di Oku Timur

 

Kapolres, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih kepada seluruh Satker dan Polsek jajaran atas kinerja yang telah dicapai. Ini menjadi penyemangat bagi Satker dan Polsek lainnya untuk terus meningkatkan kinerjany dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, penegakan hukum, harkamtibmas, pembinaan terhadap anggotanya, pengelolaan tahanan dan barang bukti, penyerapan anggaran, maupun inovasi yang dilakukan.

 

“Saya berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan dan terus ditingkatkan, dan semoga ke depan lebih menunjukkan kinerja yang lebih baik lagi,” kata Kapolres.

 

Sedangkan Satker dan Polsek jajaran yang menerima hukuman (Punishment) karena kinerjanya masih rendah adalah Siwas dan Polsek Pakuhaji. Kapolres minta untuk segera dilakukan perbaikan dan terus bersama-sama dengan personelnya untuk mengevaluasi kinerja yang diraihnya.

Bacaan menarik :  DANLANTAMAL III JAKARTA HADIRI HALAL BIHALAL BERSAMA KASAL  

 

“Segera lakukan perbaikan bagi yang terendah. Penghargaan atas pencapaian kinerja ini, semoga menjadi penyemangat dan menginspirasi kita (Polri) dalam Mengayomi, Melayani dan Melindungi Masyarakat, yang lebih baik” pungkasnya.

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!