Polda Lampung Jamin Keamanan Peserta Surfing Internasional Krui Pro 2022

Penulis :

Humas Polres/Sam Lb

BANDAR LAMPUNG -Menjelang pelaksanaan Event kejuaraan surfing internasional, WSL (world Surf League) Krui Pro tahun 2022, yang akan digelar di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung, Polda Lampung telah menyiapkan strategi pengamanan Event tersebut.

Event kejuaraan surfing internasional WSL (world Surf League) Krui Pro tahun 2022 tersebut, sempat mengalami penundaan selama dua tahun akibat pandemi Covid-19, event tahunan Krui Pro tahun 2022 sebagai kejuaraan surfing internasional akan kembali digelar di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung, pada pertengahan Juni 2022.

Kabid humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, dalam mengamankan ajang lomba bergengsi tersebut, Polda Lampung telah menyiapkan 207 personil gabungan, untuk melaksanakan tugas pengamanan disana, kata Pandra di ruang kerjanya, Kamis (02/06/2022).

Bacaan menarik :  "Pindah Saja, Kami Siap Melayani!" - RSUD A. Yani Bantah Tuduhan Penolakan Pasien

“Kita melibatkan personil dari Polres Lambar, gabungan personil Polda Lampung dibantu personil dari satuan Brimob, untuk membantu pengamanan di lokasi,” ujar Pandra.

Pandra menjelaskan,dikutip dari data website resmi WSL, hingga tanggal 30 Mei 2022, sudah 216 orang peselancar mancanegara dari 17 Negara mendaftarkan diri ikut kejuaraan selancar internasional Krui Pro 2022

Diketahui gelaran surfing internasional Krui Pro 2022, akan dilaksanakan di Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung, pada 11-17 Juni mendatang.

“Prioritas pengamanan yang akan dilaksanakan personil kita, yaitu di pantai tanjung setia, menurut informasi dari kepala dinas Kabupaten Pesisir Barat I Nyoman Setiawan, seluruh peserta asing maupun domestik, berikut official masing masing peserta, akan di tempatkan di pantai Tanjung setia Krui, Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung” ungkap Pandra.

Bacaan menarik :  Usai Pecat Aparaturnya, Kepala Tiyuh Sido Makmur Di Gugat Ke Pengadilan

Kemudian pada kegiatan event Krui Pro tahun 2022 tersebut, rencananya dihadiri juga oleh Menteri Pariwisata Sandiaga Uno, Menteri BUMN Erik Tohir dan ketua umum PAN Zulkifli Hasan, pejabat tersebut akan di tempatkan di penginapan pantai Mandiri Krui Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung.

“Dengan hadirnya Pejabat negara tersebut, kami juga menempatkan personil di pantai Mandiri Krui, untuk menjaga keamanan pejabat negara tersebut,” kata Pandra.

Pandra mengajak seluruh masyarakat Lampung untuk mendukung kegiatan, Event kejuaraan surfing internasional WSL (World Surf League ) Krui Pro tahun 2022.

Daerah Krui Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung ini sudah diakui peselancar dunia, bahwa Perairan Krui merupakan salah satu idola destinasi terbaik peselancar dunia.

Bacaan menarik :  Ditreskrimum Polda Lampung Amankan Pelaku  Mafia Tanah, Berhasil Tipu Korbannya Hingga Milyaran Rupiah

“Dengan dukungan kita bersama seluruh lapisan masyarakat Provinsi Lampung, tentunya hal ini jadi salah satu upaya untuk kembali menggairahkan sektor pariwisata Lampung untuk terus tumbuh,” tutupnya.

Bagikan postingan
Viral di tiktok adanya begal, tekab 308 polres pesisir barat langsung bergerak, ternyata itu korban laka lantas
0
Agung Imam Prasetiyo Ambil Berkas Penjaringan Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati (Wabup) Di kantor PDI Perjuangan Lampung Barat .
0
PT Sawit Sumbermas Sarana TBK, Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Dan Luar Biasa & Paparan Publik.
0
Kunjungan Sesko TNI Ke RCAFH, Kamboja Mempererat Hubungan Bilateral Kedua Negara Khususnya Bidang Pertahanan
0
Samapta Polsek Matraman Lakukan Mitigasi Tawuran Dengan Menjadikan Polri Sebagai Sahabat   Di  Sekolah
0
Hasil Pencurian Sepeda Motor di Tambora, Pelaku Pergunakan Untuk Judi Slot dan Beli Narkoba
0
Peringati HUT Ke 25 Tiyuh Margodadi Gelar Sholawat Dan Doa Bersama
0
Polsek Suoh Tingkatkan Patroli Jelang Panen kopi.
0
Drs. Nukman, MM., Ke Jawa Timur  Menghadiri Upacara Peringatan Hari OTODA Ke- XXVIII  2024.
0
Ikatan Alumni Teknik Sipil ITB (ALSI) Menggelar Halal Bihalal & Sharing Session Dengan Tema “Keuangan Syariah: Alternatif Solusi  Untuk Pembiayaan Insfrastruktur”
0
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Jakbar Gagalkan Aksi Tawuran, 5 Remaja Berikut Sajam Diamankan
0
Motor Hilang 2 Bulan, Saeful Bersyukur Ditemukan Kembali Motornya di Polsek Tambora
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!