Lima Orang Angota Paskib Asal Lampung Barat Diganjar Pesangon Oleh PJ.Bupati Nukman.

Penulis :

Red

Lampung Barat-Lima orang anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) Provinsi Lampung asal Lampung Barat menerima uang pembinaan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Barat.

 

Penyerahan uang pembinaan dilakukan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M didampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Eka Putra SH, bertempat di Ruang Kerja Pj. Bupati setempat, Senin (28/8).

 

Dalam kesempatan itu, Pj. Bupati Lampung Barat mengatakan, pemberian uang pembinaan tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada lima putra-putri terbaik Kabupaten Lampung Barat, pasalnya, telah mengharumkan nama Kabupaten Lampung Barat ditingkat Provinsi Lampung.

 

Nukman pun mengungkapkan rasa bangganya atas lolosnya lima siswa-siswa asal Kabupaten Lampung Barat menjadi Paskibraka tingkat Provinsi Lampung.

 

Terlebih, dikatakannya, lima orang angota Paskib asal Lampung Barat pada peringatan Hut ke-78 Ri lalu, empat orang diantaranya masuk dalam anggota inti..

Bacaan menarik :  Polres Lampung Barat berikan santunan kepada anak-anak yatim

Selain itu, ditahun 2023 ini, angota Paskibraka asal Kabupaten Lampung Barat yang lolos tingkat Provinsi Lampung mengalami kenaiakan.

 

“Atas lolosnya lima orang putra-putri terbaik kita di tahun 2023 ini tentu membuat saya merasa bangga, sebab seperti kita ketahui ditahun sebelunnya hanya terdapat dua orang yang lolos tingkat Provinsi. Itu artinya ditahun ini mengalami kenaiakan,” jelasnya.

 

“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dan Pribadi, menyampaikan ucapan terimakasih sekaligus apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras, semangat berlatih kalian selama ini sehingga sukses mengukir prestasi di tingkat Provinsi Lampung,” masih kata dia.

 

Dia berharap, terkait pemeberian uang pembinaan tersebut, anggota Paskibraka yang telah mengharumkan nama baik Kabupaten berjuluk Negeri di Atas Awan itu jangan melihat dari nominalnya.

 

“Uang pembinaan ini sebagai bentuk perhatian dari Pemerintah Kabupaten Lampung Barat. Saya harap adik-adik sekalian jangan pernah menilai dari nominalnya,” tuturnya.

Bacaan menarik :  Kejar Kejaran Dengan Polisi, EK (40) Warga Pekon Giham Sukamaju Berhasil Diamankan Unit Reskrim Polsek Sumber Jaya

 

Orang nomor satu di Lampung Barat itu berharap, agar Prestasi lima siswa-siswi Paskibraka Lampung Barat tersebut dapat memotivasi siswa-siswi lainnya.

 

“Prestasi yang membanggakan ini saya harap menjadi contoh bagi adik-adik tingkat kalian,” sebutnya.

 

Selanjutnya, Pj. Bupati Lampung Barat berpesan kepada anggota Paskibraka, supaya apa yang diperoleh selama masa pendidikan agar dapat diterapkan kepada keluarga dan masyarakat di lingkungan masing-masing.

 

“Tentunya banyak pelajaran berharga yang kalian peroleh selama mengikuti pendidikan beberapa waktu lalu. Saya berharap agar pelajaran berharga tersebut di pertahankan bahkan harus lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya.

 

“Ilmu-ilmu berharga yang kalian peroleh dari proses pendidikan beberapa waktu lalu harus diterapkan terhadap keluarga dan masyarakat di lingkungan kalian masing-masing,” lanjutnya.

Bacaan menarik :  Polsek Sumber Jaya Polres Lampung Barat Ajak Masyarakat Semarakkan HUT RI Ke 78, Dengan Memasang Bendera Merah Putih Dan Umbul Umbul.

Diketahui, sebelumnya, terdapat lima siswa-siswi asal Kabupaten Lampung Barat lolos pada seleksi Paskibraka Hut ke 78 Ri tingkat Provinsi Lampung.

 

Kelima putra-putri terbaik Kabupaten Lampung Barat tersebut yakni atas nama Jihan Alifah, Dendra Deswan Aris, M.Andika Chandra siswi SMAN 1 Liwa, Agung Ramadhani siswa SMAN 2 Liwa dan Novia Windi Ramadani siswa SMAN 1 Way Tenong.

Bagikan postingan
Ketua Umum LSM Pakar Nusantara Mengajak Semua Aliansi dan Paguyuban di Wilayah Kabupaten Tangerang Menjaga Kondusifitas di Pilkada 2024 Provinsi Banten
0
Polri Ungkap Kasus Perdagangan Ilegal 100 Ribu Benih Bening Lobster
0
Dimediasi Ketum PETIR, Perselisihan Frans Dan Varhana Temui.Titik Terang
0
Pengacara Ahmad Yani Dampingi 82 Kepala Keluarga yang Termarjinalkan Di Jakarta Barat
0
Aktivis Lingkungan Hidup Kecam Ilegal Fishing Benih Lobster di Lampung Tengah
0
Lantamal I Hadiri FGD Quick Response Team Penanganan dan Penanggulangan Musibah Pelayaran di Pelabuhan Belawan
0
AKP Syamsu Rizal : Dengan Berolah Raga Tubuh Menjadi Sehat Tidak Mudah Terserang Penyakit.
0
Pj.Bupati Nukman Bagikan Seragam Gratis di Kecamatan Balik Bukit dan Baru Brak.
0
Pj. Bupati Nukman Harapkan Edi Novial Bisa Menjalankan Amanah Masyarakat.
0
Kadis kominfo Moudy Ary Nazolla Hadiri Rakor SEP 2024, Pemkab Pringsewu Terima Piagam Penghargaan
0
Pj. Bupati Tulang Bawang Ferli Yuledi Resmi Membuka Sosialisasi Anti Korupsi dan Pembinaan Integritas Serta Evaluasi Survei Penilaian Integritas & Evaluasi Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN)
0
Pj.Bupati Lambar Minta Pembangunan Pasar Tematik Sesuai Standar.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!