Lampung, 23 September 2023 – Menjelang perayaan ulang tahun ke-5 Halopaginews.com pada Senin, 25 September 2023, CEO Management Global Grup, Muh. Safril Ridho, menyampaikan ucapan selamat dan harapannya.
“Selamat ulang tahun ke-5 Halopaginews.com. Semoga terus berjaya di usianya yang ke-5 ini, serta menjadi rujukan informasi yang inovatif, akurat, dan menghibur bagi masyarakat luas,” ungkap Ridho dengan penuh semangat.
Ridho juga berharap Halopaginews dapat terus berinovasi di tengah perkembangan teknologi yang pesat.
“Era digitalisasi menuntut media untuk terus berinovasi agar dapat bertahan dan berkembang. Saya harap pimpinan Halopaginews, Mas Eko Wahyuntoro, dapat meningkatkan inovasi di masa depan. Kita harus terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi, agar dapat menyajikan informasi yang berkualitas dan relevan bagi masyarakat,” harap Ridho.
Ridho juga mengajak pimpinan media yang tergabung dalam Management Global Grup (MGG) untuk hadir dalam perayaan ulang tahun Halopaginews.com.
“Saya harap pimpinan redaksi media yang tergabung dalam MGG dapat hadir jika tidak ada halangan. Kita bisa berdiskusi kecil untuk mencari solusi bersama, agar dapat terus maju dan berkembang,” harap Ridho.
Ridho juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung penyelenggaraan perayaan ulang tahun Halopaginews.com.
“Terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah membantu Halopaginews selama ini. Semoga sinergi ini dapat terus terjalin di masa depan,” ungkap Ridho.