Begini Cara Samapta Polres Tulang Bawang Cegah Pengecoran BBM Subsidi

Penulis :

Tulang Bawang ( Traznews ) _ Guna mencegah terjadinya penyecoran bahan bakar minyak (BBM) subsidi oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, melakukan pengamanan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Pengamanan di SPBU ini berlangsung hari Kamis (22/09/2022), pukul 08.00 WIB s/d selesai, di tiga tempat yang berbeda.

“Setiap hari, personel kami melakukan pengamanan di tiga tempat SPBU yang berbeda yakni SPBU Lingai, SPBU Unit 8, dan SPBU Cakat, Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulang Bawang,” kata Kasat Samapta, AKP Samsul Bahri, S.A.P, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, Kamis (22/09/2022).

Lanjutnya, tiap SPBU tersebut dijaga oleh dua personel Sat Samapta Polres berseragama dinas dan dilengkapi dengan senjata api (senpi) laras panjang.

Bacaan menarik :  Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Ke-61 Korps Wanita Angkatan Laut di Lanal Tarempa

Kasat Samapta menjelaskan, adapun tujuan dari pengamanan di SPBU ini adalah sebagai bentuk kehadiran petugas Polri berseragam dinas guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada para supir mobil truk dan mobil angkot yang sedang melakukan pengisian BBM subsidi.

“Selain itu, juga untuk mencegah terjadinya pengecoran BBM subsidi oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dengan cara memodifikasi tangki kendaraan,” jelas AKP Samsul.

Ia menambahkan, dengan kehadiran petugas berseragam dinas, apabila ada antrian kendaraan mengisi BBM subsidi di SPBU, diharapkan tidak akan terjadi kemacetan karena petugas dengan sigap melakukan pengaturan, sehingga situasi tetap dalam keadaan aman dan kondusif. (*)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!