Kapolres Lampung Barat Hadiri Upacara HUT Prov. Lampung Ke-60 Di Lapangan Pemkab Lambar

Penulis :

Lampung Barat– Kapolres Lampung Barat Akbp Ryky Widya Muharam, S.H.,S.Ik hadir pada Upacara peringatan Hari jadi Provinsi Lampung yang ke-60 di Lapangan Pemerintah daerah kabupaten Lampung Barat. Selasa (19/03/2024).

Turut hadir pada upacara tersebut diantaranya Dandim 0422 Lambar diwakilkan Letda inf rehantoyo Pj Pasi OPS kodim 0422/LB, Kajari Lambar, Staf ahli Bupati LB Ir. Sugeng Raharjo, kepala Statistik Lambar Ir. Nasrullah Arsyad MM, Kepala BPN Lambar Oki Maradha Pratama SH MH, Kepala Kementerian agama Liwa diwakilkan Ust Miftahus Suhur, OPD Pemkab Lambar dan seluruh Peserta Upacara.

Bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Ketua DPRD TK II LB Edi Novial ST. Dalam amanatnya Ketua DPRD kabupaten Lampung Barat menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pahlawan kita dalam kiprahnya untuk memajukan Provinsi Lampung.

Bacaan menarik :  Konser Band Hijau Daun Akan Hibur Warga Lambar Parosil Siap Duet Bareng

“Di usia 60 tahun Provinsi Lampung memilik usia yang cukup pajang serta pondasi yang kuat dalam pembangunan dan ekonomi serta tantangan saat ini, dan saya ucapkan terima kasih serta penghargaan setinggi-tingginya kepada para pahlawan kita dalam kiprahnya untuk memajukan Lampung yang kita cintai dan kita banggakan”. Tutur Edi

Edi menambahkan bahwa Sebagaimana diketahui bersama, pada awal pembentukan, Provinsi Lampung terdiri dari 4 (empat) wilayah administrasi , yaitu Kabupaten Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Selatan, dan Kotapraja Tanjungkarang-Telukbetung, sehingga saat ini akhirnya memiliki 13 Kabupaten dan 2 Kota.

“Peserta upacara yang saya hormati awal pembentukan administrasi Provinsi Lampung dibagi 4 Wilayah administrasi dan sampai saat ini memiliki 13 Kabupaten dan 2 Kota. Pusat Pemerintahan berada di kota bandar Lampung, saya ucapkan terima kasih atas hubungan harmonis kepada unsur pejabat daerah yang bisa terlihat dari kerukunan antar umat beragama dilampung barat dan pembangunan kebudayaan”. tutup Edi

Bacaan menarik :  Sat Reskrim Polres Pesbar Dan Tekab 308 Presisi Polda Lampung Berhasil Amankan Pelaku Curat Di Tegineneng

Setelah upacara selesai Kapolres bersalaman dengan seluruh pejabat Pemda dan forkopimda kabupaten Lampung Barat hingga akhirnya kapolres meninggalkan Lokasi Upacara.

Bagikan postingan
Muswil PWDPI Lampung, Ike Edwin: Orang Sukses Karena Disiplin
0
Ketum GPMI Tegaskan Pentingnya Program Maghrib Mengaji, Tolak Dukungan Anies Baswedan
0
Kapolda Lampung Cek Langsung Kelengkapan Gudang Logistik Milik KPU Tulang Bawang
0
Debat Kandidat Kedua Paslon 01 Fauzi-Laras Komitmen Bangun Pringsewu Melalui Program Unggulan
0
Pembagian Dana BLT, Tahap I II III, Th.2024 Ke Pada 25 ( KPM ) Berjalan Kondusif.
0
Silaturahmi Pengurus BRNR Kecamatan Pondok Aren: Fokus Perkuat Kepengurusan Wilayah
0
Mengenal Pafi Desabumiwaras: Transformasi Digital untuk Pembelajaran yang Lebih Efektif
0
Pafi Desabatuinan: Inovasi Terkini dalam Dunia Pendidikan dan Pelatihan
0
Ela-Azwar Akan Wujudkan Perubahan Ekonomi Masyarakat Lampung Timur
0
Polsek Jatinegara Ungkap Kasus Curanmor Dan Kasus Narkoba 
0
Forum Alumni BEM Laksanakan Diskusi, Dukung Penuh Asta Cita Prabowo Gibran, Cek Infonya Sekarang
0
Mediasi Terkait Polemik Donasi Pertemuan Pratiwi Noviyanthi Dan Agus Salim Digelar  Di Gedung Joang Jakarta 
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!