Uji Terampil Menembak dan Renang Prajurit, Tandai Berakhirnya Giat Glagaspur P1 dan P2 di Pangkalan TNI AL Dumai

Penulis :

Lucky suryani

Traznews.com

TNI AL, Dumai,- Pada hari Ke-2 pelaksanaan Glagaspur P1 dan P2, Prajurit Pangkalan TNI AL Dumai melaksanakan Uji Terampil Menembak dan Berenang. Pelaksanaan menembak dilaksanakan di Lapangan Tembak Satradar 232 Dumai dan untuk Renang Militer dilaksanakan di Kolam Renang Simanalagi Kota Dumai, Selasa (11/07/2023).

 

Dengan telah terlaksananya seluruh rangkaian kegiatan, selanjutnya dilaksanakan acara Penutupan Uji Terampil Glagaspur Pangkalan P1 dan P2 Tahun 2023 di Gedung Wijaya Kusuma Mako Lanal Dumai yang dihadiri oleh Tim Glagaspur dan Perwira Staf Lanal Dumai.

 

Katim Kolat Koarmada I Kolonel Laut (P) I Bayu Trikuncoro yang diwakilkan oleh Sekretaris Tim Uji Terampil Glagaspur Kolat Koarmada I Mayor Laut (P) Samsul Sinaga menyampaikan bahwa dengan terlaksananya seluruh rangkaian kegiatan Uji Terampil Glagaspur Pangkalan Tingkat P1 dan P2 di Lanal Dumai yang secara umum dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, hal ini didukung oleh persiapan latihan yang cukup baik, semangat personel yang tinggi serta kemampuan personel yang terlatih baik perorangan maupun kelompok.

Bacaan menarik :  Pisah Sambut Pejabat Lama dan Baru, Begini Sambutan Kapolsek Kalideres

 

Demikian juga disampaikan Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Kariady Bangun melalui Paspotmar Mayor Laut (PM) Effendi Samosir bahwa dengan adanya koreksi dan saran-saran dari Tim Uji Terampil Glagaspur ini bisa menjadi motivasi bagi Personel Lanal Dumai dalam melaksanakan tugas-tugas pokok yang diembannya dan dapat terus dikembangkan melalui latihan-latihan secara terprogram dan terus menerus, sehingga Lanal Dumai semakin baik sesuai dengan standarisasi Pangkalan TNI AL.

 

Selain itu, Danlanal Dumai juga menyampaikan apresiasi yang mendalam karena selama pelaksanaan Uji Terampil Glagaspur berlangsung, seluruh anggota baik Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS serta PHL Lanal Dumai semua ikut terlibat dan menunjukkan kesungguhan dan semangat yang tinggi, sehingga kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan lancar.

Bacaan menarik :  Pelayaran Susur Sungai Musi Sinergitas Lanal Palembang Dengan Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sumsel Sambangi Desa Sungsang Kabupaten Banyuasin

 

(Pen Lanal Dumai)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!