Tindakan Cepat Tim Patroli Perintis Presisi Polres Jakbar Berhasil Cegah Tawuran di Cengkareng

Penulis :

Lucky sun

Jakarta Barat, traznews. com Pada Minggu pagi, 6 Oktober 2024, sekitar pukul 05.00 WIB, Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat berhasil menggagalkan aksi tawuran yang diduga akan dilakukan oleh sekelompok remaja di wilayah Pintu Air Cengkareng Timur, Jakarta Barat.

 

8 (delapan) remaja diamankan bersama sejumlah barang bukti berupa senjata tajam yang diduga kuat akan digunakan untuk aksi tawuran

Pengamanan sejumlah remaja tersebut ini berawal dari pergerakan anggota Samapta Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat yang telah terploting berdasarkan Rengiat (Rencana Kegiatan) melalui aplikasi SIPAGI (Sistem Informasi Patroli Digital).

Aplikasi ini merupakan inovasi yang digagas oleh Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat, AKBP M. Hari Agung Julianto, dengan tujuan mengoptimalkan patroli di wilayah-wilayah yang dianggap rawan terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya di wilayah Jakarta Barat sehingga lebih efektif.

Bacaan menarik :  Berikan Edukasi Kebaharian dan Kemaritiman, Lanal Nias Gelar Open Ship di KAL Hinako I-2-19

Saat menjalankan patroli kewilayahan di pagi hari, Tim 1 Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat mendapat laporan adanya sekelompok pemuda yang berkumpul di sekitar Pintu Air Cengkareng Timur.

Laporan tersebut menyebutkan bahwa kelompok pemuda ini diduga akan melakukan aksi tawuran dengan membawa senjata tajam.

“Begitu kami mendapat laporan, Tim 1 langsung merespons dengan cepat menuju ke lokasi. Saat di perjalanan, tim kami berpapasan dengan kelompok pemuda yang mengendarai motor, beberapa di antaranya membawa senjata tajam dan busur panah,” ungkap AKBP M. Hari Agung Julianto saat dikonfirmasi, Minggu, 6/10/2024.

Menyadari adanya potensi bahaya, tim segera melakukan pengejaran terhadap para pemuda tersebut.

Dalam aksi cepat tersebut, delapan remaja berhasil diamankan oleh petugas.

Dari hasil pemeriksaan di lokasi, petugas menemukan barang bukti berupa satu buah celurit berukuran besar, satu buah busur panah, serta lima anak panah yang diduga akan digunakan dalam tawuran.

Bacaan menarik :  Danlanal Bintan Pimpin Upacara Tabur Bunga di Perairan Tanjung Uban Dalam Rangka Hari Armada RI Ke-78 Tahun 2023

Keberhasilan menggagalkan aksi tawuran ini tak lepas dari sistem patroli berbasis teknologi yang diterapkan melalui aplikasi SIPAGI.

Sistem ini memungkinkan pemetaan wilayah-wilayah yang dianggap rawan dengan potensi konflik, sehingga personel dapat secara proaktif bergerak ke titik-titik tersebut untuk mengantisipasi gangguan keamanan.

“Penggunaan aplikasi SIPAGI memudahkan kami dalam menentukan area-area patroli yang berpotensi rawan. Dengan adanya teknologi ini, patroli dapat lebih efektif, cepat, dan tepat sasaran. Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jakarta Barat, terlebih menjelang Pilkada 2024, di mana potensi gangguan kamtibmas bisa meningkat,” tambah Agung

Selanjutnya, delapan remaja beserta barang bukti langsung dibawa ke Polsek Cengkareng untuk diproses lebih lanjut.

Bacaan menarik :  Penuh Keakraban Saat Ramah Tamah Bersama PJ. Bupati Bengkulu Tengah

Agung mengimbau kepada masyarakat, khususnya para orang tua, untuk lebih memperhatikan pergaulan anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam aksi-aksi negatif yang bisa merusak masa depan.

“Tawuran tidak hanya merugikan diri sendiri, tapi juga bisa membahayakan keselamatan orang lain. Kami berharap masyarakat dapat terus berperan aktif dalam memberikan informasi kepada kami terkait potensi konflik atau gangguan kamtibmas di wilayah mereka,” katanya.

( *Humas Polres Metro Jakarta Barat* )

Bagikan postingan
Novianti dan Ana Martila Hadiri Senam Bersama Ibu-ibu di Dua Tempat yang Berbeda
0
Ini Sosok Jagoan Yang Siram Korban Dengan Air Keras Di Pulo Gebang, Begini Pengakuannya Kepada Polisi
0
Kodim 0422 Lampung Barat Dan Seluruh Prajurit TNI-AD Seluruh Indonesia Dapat Kaporlap Baru Dari Bapak KASAD
0
Cegah beredarnya uang palsu Polsek Bengkunat laksanakan patroli rutin 
0
Waspadai Bahaya Judi, Polisi Tangkap Dua Pelaku Perjudian di Bandar Lampung
0
MD KAHMI Lampung Barat Dukung Program Pusat salurkan PMT terhadap masyarakat
0
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Polsek Duren Sawit Berhasil Ungkap Tiga Kasus Kriminal
0
Jalankan Program Asta Cita, Polres Bandara Soekarno Hatta Bongkar Dua Kasus TPPO
0
Operasi ‘Mantap Praja Jaya 2024’: Polda Metro Jaya Turunkan 180 Personel untuk Kampanye Pilkada
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!