LampungBarat-Dr. H. Fauzi, M.E., M.kom, Akt., C.A., CMA mengadakan seminar pada hari jum’at, 17/6/2022. dengan tema “Generasi Milenial Penggerak Kemajuan Ekonomi Syari’ah”
Dr. H. Fauzi, M.E., M.kom, Akt., C.A., CMA merupakan Wakil Bupati Pringsewu dengan masa jabatan 2017 sampai dengan 2022, dan juga seorang tokoh pendidikan sekaligus pendiri dari Perguruan Tinggi Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis Islam (STEBI) Liwa.
Dalam seminar tersebut di hadiri oleh seluruh mahasiswa, jajaran staff dan dosen-dosen. STEBI liwa.
Dalam sambutannya Dr. Fauzi menuturkan “Ekonomi syari’ah memiliki prinsip bukan untuk mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya, melainkan untuk mendapatkan kesejahteraan atau kemaslahatan bersama, bukan hanya untuk sebagian orang atau kelompok saja.”tutur beliau.
Dihadapan para peserta seminar yang merupakan mahasiswa dan dosen, Dr. H. Fauzi mengatakan bahwa seharusnya praktik Ekonomi Syari’ah dapat menentramkan hati, karena ada unsur-unsur ibadah serta ada keseimbangan antara kehidupan dunia dan akhirat di dalam setiap pratiknya.”kata beliau.
Di dalam ekonom syariah terdapat prinsip keadilan yang tinggi, resiko dalam ekonomi syariah ditanggung secara bersama-sama, kerjasama merupakan penggerak utama ekonomi syariah dan tidak ada monopoli dalam ekonomi syariah. Jadi masyarakat yang menggunakan ekonomi syariah dalam kehidupan sehari-harinya akan mendapatkan keuntungan yang riil,”jelasnya.
Di samping itu, Dr. H. Fauzi juga menekankan sekaligus memberkikan motivasi kepada para mahasiswa dan dosen STEBI Liwa “jangan pernah takut untuk berbuat, karena apa yang kita perbuat dihari ini akan menentukan bagaimana kita kedepannya” Dan juga generasi milenial harus siap dengan segala bentuk tantangan di masa depan yang semuanya akan dipengaruhi oleh teknologi,”pungkasnya.