SAMBUT KUNJUNGAN PIMPINAN KOMITE II DPD RI, BANGKIT HARAP MAMPU MEMBAWA INSPIRASI

Penulis :

Pemerintah Kota Metro menerima Kunjungan Pimpinan Komite II DPD RI ke Kota Metro, guna menyerap aspirasi masyarakat di Provinsi Lampung yang berlangsung di OR Setda Kota Metro, Senin (24/07/2023).

Sekertaris Daerah Kota Metro, Bangkit Haryo Utomo, menyambut baik sekaligus menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Pimpinan Komite II DPD RI beserta jajarannya di Kota Metro.“Semoga kehadiran Bapak Bustami Zainudin, merupakan murni wakil dari daerah beserta rombongan bisa membawa inspirasi bagi kita semua untuk meningkatkan kinerja kita semuanya, sehingga ke depan kita dapat mewujudkan pembangunan bangsa yang lebih baik dan berkelanjutan, “ujarnya.

Bangkit juga menuturkan, bahwa upaya ini tentu membutuhkan komitmen dan dukungan yang kuat dari seluruh stake holder pembangunan, baik dari jajaran Pemerintahan dan seluruh komponen masyarakat yang ada di Kota Metro ini.“Pengembangan dan pembangunan daerah tidak bisa hanya bertumpu kepada pemerintah daerah, tetapi juga membutuhkan perhatian dan kerjasama dari semua pihak. Maka itu dibutuhkan kerja yang sangat giat untuk dapat bahu-membahu membangun Kota Metro,” ungkapnya.

Bacaan menarik :  Mata Sang Rajawali : Ingin Sejahterakan Rakyatnya Luluk Novita Kepala Desa Cantik Sukorejo Bangun Wisata Suko Suko

Dijelaskannya juga, bahwa pembangunan yang dilakukan di Kota Metro merupakan pembangunan  yang berpihak kepada masyarakat dan menyentuh langsung untuk kepentingan masyarakat.“Kedatangan Anggota DPD RI diharapkan dapat mendukung upaya percepatan pembangunan, serta dapat memberikan masukan kepada pemerintah Kota Metro dalam mengali potensi-potensi yang ada Kota Metro kedepannya,” katanya.

Sementara itu, Pimpinan Komite II DPD RI Bustami Zainudin, menuturkan bahwa sebagai DPD RI mempunyai tugas untuk menyerap aspirasi yang dibutuhkan oleh pemerintah daerah.“Hari ini Saya ke Kota Metro dalam rangka koordinasi dengan pemerintah, sehingga usulan-usulan ke depan jangan sampai tidak terakomodir oleh pemerintah pusat, “ucapnya.

Hal tersebut mengingat bahwa sebentar lagi pemerintah akan menyampaikan laporan keuangan kepada DPR dan DPD.“Sehingga harapannya saat harmonisasi program, nantinya kami juga yang mengoreksi semua itu. Semoga masukan dan usulan-usulannya sesuai dengan yang kita harapkan,” tandasanya. (Adv)

Bacaan menarik :  Temuan Sidak Komisi III DPRD Pringsewu pada Normalisasi Way Oyot, Perencanaan Berbeda Dengan Fakta Dilapangan
Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!