Rapat Umum Bamus Suku Betawi 1982: Menuju Sukses DKJ Dan Pilkada 2024

Penulis :

Lucky sun

Jakarta, traznews. Com Badan Musyawarah Suku Betawi 1982 (Bamus Betawi 1982) mengadakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Hotel Tavia Heritage, Cempaka Putih, Jakarta pada Minggu, 9 Juni 2024. Tema utama acara ini adalah “Menuju Sukses DKJ dan Pilkada 2024.”

 

Ketua Umum Bamus Betawi 1982, H. Zainuddin, M.H, S.E, dalam sambutan pembukaannya menyatakan bahwa Rapimnas ini bertujuan untuk membahas keputusan-keputusan strategis yang akan diumumkan kepada berbagai pihak, termasuk Gubernur, pimpinan, tokoh masyarakat, media, dan ketua partai politik.

 

Menurut Zainuddin, Rapimnas ini diadakan untuk menghadapi era baru Jakarta sesuai Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta (DKJ) dan persiapan menghadapi Pilkada DKI Jakarta pada 27 November 2024.

 

“Undang-Undang DKJ Nomor 2 Tahun 2024 memberi posisi strategis bagi masyarakat Betawi di Jakarta,” ujar Zainuddin. “Pasal 31 undang-undang ini memberikan prioritas pada kebudayaan Betawi, yang sebelumnya hanya diatur dalam Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2015 tentang pelestarian kebudayaan Betawi. Kini, kebudayaan Betawi mendapat pengakuan nasional dan akan disiapkan badan-badan usaha serta dana abadi untuk mengembangkannya.”

Bacaan menarik :  MPC Pemuda Pancasila Jakut Apresiasi Kinerja Ketua Ranting Cilincing

 

Dengan pengakuan sebagai masyarakat adat asli, orang Betawi kini memiliki hak dan keistimewaan yang diakui secara resmi. “Sebagai putera daerah, kita memiliki hak yang sama dengan daerah lain, termasuk kebutuhan khusus sebagai penduduk asli,” tambahnya.

 

Zainuddin menekankan pentingnya mempertahankan tradisi dan adat istiadat Betawi yang telah diwariskan secara turun-temurun. Undang-undang ini juga mengakui warga Betawi sebagai masyarakat adat yang harus memiliki kelembagaan adat.

 

Selain itu, DKJ memiliki tiga fungsi utama: sebagai pusat perekonomian Indonesia, kota global, dan kawasan aglomerasi. “Kawasan aglomerasi ini memiliki Dewan Kawasan yang diangkat oleh Presiden, serta badan layanan aglomerasi dengan kantor, perangkat, dan bantuan APBN, yang dapat mencari anggarannya sendiri untuk menciptakan iklim kondusif di Jabodetabek,” jelasnya.

Bacaan menarik :  Kepala Desa Tumbang Sangai, H. Suharyanto, Minta Penghapusan  pendamping  Desa, khususnya DesaTumbang  Sungai 

 

Zainuddin juga menyerukan agar putera-putera terbaik Betawi ditempatkan dalam Dewan Kawasan dan badan layanan aglomerasi untuk memaksimalkan manfaat undang-undang ini. “Kami meminta pemerintah daerah untuk menghargai kedudukan strategis orang Betawi di Jakarta dalam penerimaan PNS, beasiswa, penempatan di perusahaan daerah, serta lembaga dan badan Pemda DKI Jakarta,” pungkasnya.

 

Adapun nama – nama 5 Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yang di rekomendasi oleh Bamus Betawi adalah,

1.Bang haji Oding ketua Umum Bamus Betawi 1982

 

2.Bang H. Hasbiallah Ilyas dari PKB

3.Bang haji Ismail dari PKS ketua Komisi B

4.Bang haji Syaiful Wamenag RI

5.kiyai Lufhi ketua umum FBR,

Bagikan postingan
Sai Di Pujei Satu, Song Bye Bung Tam
0
Polisi Hadir di Pasar Baru Way Kandis, Pastikan Keamanan Natal dan Tahun Baru
0
Alfian Anggota DPRD Muko Muko Hanura Ikuti Bimtek di Jakarta, Bahas Digitalisasi dan Swasembada Pangan
0
Polda Lampung Siapkan Pengawalan Estafet untuk Pemudik Nataru 2024-2025
0
Pimpin Peringatan Hari Ibu ke-96, Kapolda Lampung Ajak Kenang Peran Besar Perempuan
0
Ispahan Setiadi Hadiri Bimtek Dan HUT ke-18 Partai Hanura
0
Dewanto, Anggota DPRD Toli Toli, Apresiasi Fokus Ketum Hanura pada Pertanian
0
Pasdisata Kabilangan Berharap Partai Hanura Menjadi Partai Besar pada 2029
0
Partai Hanura Menggelar Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-18  Di Ancol
0
Jelang Nataru, Ditreskrimsus Polda Lampung Imbau Pedagang Hindari Praktik “Nakal” Penimbunan Bahan Pokok
0
Terpilih Secara Aklamasi Ketua RT 04 RW 06 Azies Mulyadi Komitmen Jalankan Program Pemerintah
0
Polsek Tanah Abang Ungkap Kasus Pengeroyokan  Di Kebon Kacang, Satu Orang Tewas 
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!