Pererat Silahturahmi, Keluarga Besar Lanal Lhokseumawe Buka Puasa Bersama

Penulis :

Lucky suryani

Aceh Utara, traznews. Com Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Lhokseumawe Kolonel (P) Andi Susanto beserta Ketua Cabang 6 Korcab I DJA I Ny. Yuanita Andi Susanto, melaksanakan Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Lanal Lhokseumawe yang berlokasi di Mako Lanal Jalan KKA Paloh Igeuh, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, k

Kamis (28/03/2024).

 

Dalam sambutannya, Danlanal Lhokseumawe mengatakan bahwa acara buka puasa ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi sesama umat Muslim khususnya Keluarga Besar Lanal Lhokseumawe, sehingga dapat meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalani ibadah di Bulan Suci Ramadhan.

 

“Semoga menjadi berkah bagi kita semua dan semoga momen ini mempererat ikatan kasih sayang diantara kita, marilah kita sambut bulan yang penuh rahmat ini dengan hati yang lapang. Do’a yang ikhlas serta selamat menikmati hidangan dan semoga setiap langkah kita di Bulan Ramadhan ini dipenuhi dengan kebaikan dan keberkahan,” ungkap Danlanal Lhokseumawe.

Bacaan menarik :  Meriahkan HUT Bhayangkara ke-77, Bhayangkari Polda Metro Jaya Ikut Serta Festival UMKM

 

Acara buka puasa bersama tersebut diisi dengan ceramah yang disampaikan oleh Ustad H. Ahmadi Asla L.C. Dalam ceramah tersebut Ustad Ahmadi mengatakan bahwa tugas TNI AL itu berat tetapi tetap melaksanakan kewajiban dalam agama itu merupakan suatu nilai plus karena menjalankan dua kewajiban sekaligus, menjalankan puasa ramadhan dan menjalankan tugas negara.

 

Setelah acara buka puasa bersama usai, dilanjutkan dengan Shalat Magrib berjemaah di Musala At Muttaqin Lanal Lhokseumawe serta dilanjutkan dengan Shalat Tarawih bersama.

 

(Pen Lanal Lhokseumawe)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!