LampungBarat- Sejumlah Ormas, LSM dan awak media di Lampung Barat yang terhimpun dalam Aliansi Peduli Pak Umar menyerahkan sejumlah bantuan bahan pokok kepada keluarga Pak Umar di Pekon Suka Makmur, Kecamatan Belalau, Selasa (15/3).
Penyerahan bantuan bahan pokok tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian atas nasib yang menimpa keluarga Pak Umar, dimana bantuan pemerintah yang sangat diharapkan tak kunjung diterima oleh mereka.
Koordinator Aliansi Peduli Pak Umar, Bung Regar, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan jika aksi sosial yang dilakukan oleh pihaknya lantaran di dorong rasa kepedulian terhadap sesama. “Saya disini hanya mewakili para dermawan dalam menyalurkan bantuan kepada keluarga Pak Umar dan mudah-mudahan bantuan yang tidak seberapa ini bisa bermanfaat,” ungkapnya.
Bung Regar juga menyayangkan kelalaian pihak-pihak terkait atas tidak tersalurkannya bantuan pemerintah yang seharusnya menjadi hak dari keluarga Pak Umar. “Saya rasa pemerintah sudah bekerja maksimal untuk mensejahterakan masyarakatnya. Namun kasus ini, pasti ada pihak-pihak terkait yang coba bermain-main dengan penyaluran bantuan tersebut,” urainya.
Lebih lanjut Bung Regar mengatakaan, tidak perlu saling menyalahkan dalam kejadian yang menimpa keluarga Pak Umar, cukup saling instropeksi diri dan jangan sampai kejadian memalukan seperti ini terulang lagi. “Pemerintah Daerah Lampung Barat, semulai dari tingkat pekon, kecamatan hingga kabupaten, seharusnya bisa lebih proaktif dalam memperhatikan kesejahteraan rakyatnya,” tambahnya.
Bagi Bung Regar, terlepas dari kelalaian yang terjadi sehingga menyebabkan tidak tersalurkannya bantuan kepada keluarga Pak Umar, pihaknya juga akan mengawal jalannya kasus ini agar para pihak-pihak terkait dalam penyaluran bantuan tersebut dapat bertanggung jawab dan mendapatkan efek jera.
“Kejadian seperti ini sangat memalukan bagi kita semua. Maka kami akan mengawal kasus ini agar semua pihak terkait dalam penyaluran bantuan tersebut dapat bertanggung jawab dan mendapatkan efek jera agar tidak lagi berani main-main dengan penyaluran bantuan pemerintah kepada rakyat,” tandasnya.