Komunitas Layang-Layang Bengkulu Meriahkan Hari Armada Tahun 2023

Penulis :

Lucky sun

TNI AL, Bengkulu,– Pangkalan TNI Angkatan Laut Bengkulu bekerjasama dengan Komunitas Layang-Layang Kota dan Provinsi Bengkulu gelar lomba layang-layang dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Armada Tahun 2023 di Lapangan Tembak Lanal Bengkulu, Kelurahan Sumber Jaya, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu , Minggu (26/11/2023).

 

Lomba layang-layang yang digelar selama 2 (dua) hari dimulai pada tanggal 25 hingga 26 November 2023 ini memperebutkan tropy Hari Armada dengan kategori penilaian dilhat dari corak, kerapihan dan ketenangan ketika diterbangkan, diikuti sebanyak 250 peserta dari berbagai daerah di Provinsi Bengkulu.

 

Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) Yudho Mewah Angkasa menyampaikan apresiasi yang luar biasa dan ucapan terima kasih atas antusias dan semangat masyarakat Bengkulu khususnya Komunitas Layang-Layang Kota dan Provinsi Bengkulu yang telah berpartisipasi dalam memeriahkan Hari Armada tahun 2023 ini.

Bacaan menarik :  Prajurit Lanal Dumai Sigap Bantu Pemadaman Kebakaran Rumah Warga

 

“Melalui lomba layang-layang ini, Danlanal berharap layang-layang tetap bisa menjadi permainan tradisional favorit masyarakat ditengah serbuan permainan online lewat gadget seiring perkembangan teknologi. Layang-layang kedepan bisa dikembangkan sebagai daya tarik wisata karena mampu menyerap antusias warga untuk menonton khususnya di Provinsi Bengkulu,” tutup Danlanal Bengkulu.

 

Adapun dari Kelas Ram Raman Juara Pertama diraih oleh Komunitas Pandawa, Juara Kedua diraih oleh Komunitas Jatim Projek dan Juara Ketiga diraih oleh Komunitas Linda Cerdam. Sedangkan dari Kelas Pegon Juara Pertama diraih oleh Komunitas Pasukan Rudal, Juara Kedua diraih oleh Komunitas Legowo dan Juara Ketiga diraih oleh Komunitas Jatim Projek.

 

Kegiatan Lomba layang-layang ini dihadiri Paspotmar Lanal Bengkulu Kapten Laut (T) Sugiarto dan Babinpotmar serta Keluarga Besar Lanal Bengkulu dan warga masyarakat dari Kabupaten dan Kota Bengkulu.

Bacaan menarik :  Polsek Matraman Dan PT. Burhan Sejahtera Mulia (BSM) Bagikan Santunan Ke Ratusan Anak Yatim di Bulan Suci Ramadhan

 

(Pen Lanal Bengkulu)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!