Jakarta,traznews.com Jumat, 12 Juli 2024 – Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro, menjadi peraih Polisi Pelindung Perempuan dan Anak Hoegeng Awards 2024. AKBP Rio berhasil menuntaskan kasus bayi tertukar di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang sempat heboh di masyarakat.
Malam puncak penganugerahan Hoegeng Awards 2024 ini digelar di The Tribrata Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (12/7/2024). Acara dihadiri oleh Kapolri Jenderal Lisyo Sigit Prabowo, Chairman of CT Corp Chairul Tanjung (CT), serta sederet tokoh penting di pemerintahan.
Penghargaan Hoegeng Awards 2024 kategori Polisi Pelindung Perempuan dan anak ini dibacakan oleh anggota Dewan Pakar Hoegeng Awards 2024, Putu Elvina. Trofi untuk AKBP Rio diberikan oleh Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro.
Kapolres Bogor AKBP Rio diapresiasi usai menuntaskan kasus bayi tertukar pada awal Agustus 2023 lalu. Atas keberhasilannya AKBP Rio, Dian Prihartini yang merupakan salah satu ibu dari kasus bayi tertukar itu menceritakan kisahnya.
Dian merasa terbantu karena AKBP Rio proaktif membantu hingga dirinya bisa bersatu lagi dengan anak kandungnya setelah tertukar selama kurang lebih 13 bulan. Dia juga terkesan dengan sikap AKBP Rio yang selalu terbuka untuk melayani dan mendengarkan setiap keluhan.
Selain itu, Dian mengatakan AKBP Rio masih memperhatikan kondisi anaknya sampai sekarang. AKBP Rio juga hingga kini masih memberikan bantuan kepada keluarga Dian.
Sementara Siti Mauliah, ibu dari bayi satunya lagi, juga menyampaikan terima kasih kepada AKBP Rio yang telah banyak membantu keluarganya. Menurut Siti, AKBP Rio sangat bijak dalam menangani kasus bayi tertukar di Bogor.
Bahkan, kata Siti, AKBP Rio masih peduli terhadap kondisi anaknya sampai sekarang. Diketahui AKBP Rio mengangkat anak Dian Prihatini dan Siti Mauliah sebagai anak asuh Polres Bogor.
Tentang Hoegeng Awards 2024
Hoegeng Awards 2024 merupakan program mencari sosok polisi teladan. Salah satu kategori dalam Hoegeng Awards 2024 adalah Polisi Tapal Batas dan Pedalaman. Sebelumnya ada 3 kandidat dalam Hoegeng Awards 2024 kategori Polisi Pelindung Perempuan dan Anak, berikut daftarnya:
• Bripka Alfin Nancy Tanauma, Banit Reskrim Polsek Biromaru
• Aiptu Fransisca Dhamayanti, Kanit Binpolmas Sat Binmas Polres Lamandau
• AKBP Rio Wahyu Anggoro, Kapolres Bogor
Proses penjaringan nama-nama polisi teladan dalam Hoegeng Awards 2024 telah dilakukan sejak 26 Januari 2024 lalu. Hingga pendaftaran ditutup yakni, 27 Maret 2024 pukul 24.00 WIB, ada 11.205 nama polisi yang diusulkan oleh masyarakat.
Selama proses pencarian, detikcom menjadi penyeleksi awal dari usulan yang masuk dari masyarakat. Sosok polisi yang telah diverifikasi lalu diserahkan kepada Dewan Pakar Hoegeng Awards 2024, yang pada akhirnya memilih pemenang penghargaan tersebut.
Adapun Dewan Pakar Hoegeng Awards 2024, yakni Mantan Plt Pimpinan KPK Dr. Mas Achmad Santosa, S.H., LL.M., anggota Kompolnas Poengky Indarti, S.H., LL.M., Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia Alissa Qotrunnada Wahid, S.Psi. Anggota Komnas HAM Putu Elvina, S.Psi., MM dan Wakil Ketua Komisi III DPR, Dr. Habiburokhman, S.H., M.H.
Selain ‘Polisi Pelindung Perempuan dan Anak’ ada 4 kategori lainnya di Hoegeng Awards 2024, yakni ‘Polisi Berintegritas’, ‘Polisi Berdedikasi’, ‘Polisi Tapal Batas dan Pedalaman,’ serta ‘Polisi Inovatif’.