Lampung Barat- Hi.Mukhlis Basri, pada Pemilihan Umum 14 februari 2024 yang lalu mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI Dapil Lampung, sedangkan putrinya Lesti Putri Utami mencalonkan diri sebagai Anggota DPRD Provinsi Lampung.
Dari hasil pemilihan tersebut hasil sesuai dengan harapan. Hi Mukhlis Basri yang diusung PDI Perjuangan kembali ke Senayan untuk yang ke 2 kalinya, sedangkan LestyPutri Utami kembali lagi menjadi Anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi PDI Perjuangan .
Hi.Mukhlis Basri mengucapkan terima kasih kepada orang-orang baik yang telah memberikan do’a dan dukungannya, (21/03/04).
“Alhamdulillah kita telah melaksanakan Pemilu 2024 dengan lancar, aman, dan damai.Kami ucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan rahmatnya di mana kami dan putri kami Lesti Putri Utami telah terpilih lagi untuk periode yang ke dua” tuturnya. .
Selanjutnya. Kami ucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada ibu ketua umum Hj.Megawati Soekarno Putri beserta seluruh jajaran PDI Perjuangan sampai ke tingkat anak ranting dan para senior partai para simpatisan, juga kepada Tokoh Agama, tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Wanita.
“Tidak lupa juga kami ucapkan terimakasih kepada Handai Taulan ,Kerabat, Teman ,Sanak Family, Tim Sukses dan Para Relawan semua yang telah mendukung perjuangan kami sehingga kami bisa kembali terpilih untuk periode yang Ke-2 (2024-2029)” lanjut Hi.Mukhlis Basri.
Semoga amanah ini bisa kami jalankan dengan baik dan bisa bermanfaat buat masyarakat khususnya di dapil kami yaitu Provinsi Lampung dan rakyat Indonesia pada umumnya, tutupnya