Kabupaten Tangerang ,traznews.com Berakhirnya Popda XI Banten di Kota Tangerang. Team karate Popda Kab. Tangerang meraih 1 emas, 2 perak, 1 perunggu, rangkaian acara popda XI telah berakhir untuk cabang olahraga karate. Kamis (13/6/2024)
Team Forki Kab. Tangerang untuk Popda XI yang di pimpin oleh senpai Jamal marup, dan team pelatih terdiri dari 3 orang yaitu sensei Haris, sensei Yana, senpai Andang Putro lesmono, dan official :
“Senpai Rizky Megawan Elia Saputra, Nurlaela Hasanah, Firman, Mikhail Ramdan, Zakiah, Adam Nur Rusly, Arief. Serta 10 orang atlet, Achmad Faudzan, M. Naufal Hidayat, Intan Suci, Torina Sekar, Michel, Gratis Sasando, Felicia, Ayu, Saskia, Hana. Dari 10 atlet yang turun team popda kab. Tangerang berhasil meraih 4 medali, yaitu :
1. Medali emas di raih M. Naufal Hidayat,
2. Medali perak di raih oleh Intan suci dan Achmad Faudzan,
3. Medali perunggu diraih oleh Torina Sekar. Dari Raihan medali team kab. Tangerang ada peningkatan dari Popda X 2022, Binpres forki Kab.tangerang.
Senpai Andang saat di hubungi oleh redaksi menuturkan pencapaian team popda kabupaten Tangerang ini berkat kerja keras dan usaha yang maksimal dari pengurus, pelatih, official, atlit serta Orang tua yang saling bahu membahu mensupport sehingga terlaksana nya popda XI Banten ini bisa sukses dan mencapai hasil yang maksimal.
Di tempat terpisah team mendapatkan apresiasi dari ketua umum Forki (Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia) Kab. Tangerang Bpk Adi Tiya Wijaya yang sedang melaksanakan ibadah Haji. Saat video call dengan atlet karate Kab. Tangerang akan memberikan bonus bagi atlet yang mendapatkan medali emas, ini menjadi motivasi dan semangat bagi atlet sekaligus bentuk perhatian dari pengurus Forki Kab. Tangerang.
Tidak lupa ucapan terima kasih team karate Popda Kab. Tangerang kepada Bapopsi Kab. Tangerang dan Disporabudpar kab. Tangerang yang memfasilitasi dan support nya yang luar biasa.
(Red)