Simeulue,traznews.com
Serius Berantas Narkoba, Pangkalan TNI AL Simeulue laksanakan sidak Uji Bebas Narkoba pada seluruh personel Lanal Simeulue, Jumat (11/08/2023).
Komandan Pangkalan TNI AL Simeulue Letkol Laut (P) Dwi Herdian Saputra, M.Tr.Opsla., disela-sela kegiatan menerangkan bahwa kegiatan Uji Bebas Narkoba ini sebagai bentuk keseriusan aparat untuk menanggulangi narkoba, dimana hal tersebut harus dimulai dari aparat penegak hukum yang bersih dari narkoba sehingga dapat menjadi contoh kepada masyarakat tentang hidup bebas narkoba.
Uji Bebas Narkoba yang dilaksanakan, merupakan kegiatan yang tidak direncanakan dan dilaksanakan serentak di seluruh satuan kerja Lanal Simeulue, sehingga hasil uji tersebut mendapatkan hasil tanpa rekayasa dan mampu memastikan bahwa seluruh personel Lanal Simeulue dinyatakan bebas narkoba.
(Pen Lanal Simeulue)