Pesisir Tengah-Polsek Pesisir Utara Polres Lampung Barat memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat pantai dan nelayan untuk membantu meringankan beban yang bekerja disektor transportasi akibat adanya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Kamis, (08/09/2022).
Bertempat di pantai Pekon penengahan kec Lemong kab pesisir barat
Kapolsek. Pesisir utara AKP.Heri Oktarino pimpinan giat tersebut bersama sama anggota Babinkamtibmas.
Kapolres Lampung Barat AKBP. Heri Sugeng Priyantho,S.IK, MH melalui AKP Heri Oktarino Menyampaikan,Adapun maksud dan tujuan adalah berbagi rasa kepada masyarakat atas dampak perubahan harga BBM.
“Khususnya Masyarakat Nelayan sebagai pengguna Minyak Pertalite penggerak motor jukung” Kata Kapolsek.
Adapun berbagi Sembako kepada Kelompok nelayan Pugung jaya pekon penengahan kec. Lemong, dengan peserta kelompok 20 orang berupa Beras 5 kg per nelayan sebanyak 20 Nelayan.
Dirinya berharap, bantuan yang telah diberikan dapat membantu meringankan beban masyarakat terdampak kenaikan BBM.
“Dan ini merupakan wujud kerja nyata Polres Lampung Barat kepada masyarakat karena bisa langsung dirasakan oleh penerima bantuan,” tandasnya.