Polres Way Kanan Gelar Sertijab Wakapolres Way Kanan dan Kapolsek Pakuan Ratu

Penulis :

 

 

WayKanan-Polres  Way Kanan gelar serah terima jabatan (sertijab) Wakapolres Way Kanan dari Kompol Evinater Siallagan, S.H., M.H Kepada Kompol Zainul Fachry, S.I.K dan Kapolsek Pakuan Ratu IPTU M. Amrizal dengan tetap mematuhi protokol kesehatan di lapangan Mako Polres Way Kanan. Kamis, (10/ 02/2022).

Pelaksanaan sertijab di hadiri Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, Pejabat Utama, para Kapolsek Jajaran, anggota dan ASN (Aparatur Sipil Negara) Polri Polres Way Kanan.

Kapolres AKBP Teddy Rachesna S.H,. S.IK,. M.Si. bertindak sebagai Inspektur menyampaikan serah terima jabatan ini dilaksanakan berdasarkan surat telegram Kapolda Lampung nomor : ST / 67 / I / KEP./ 2022 tanggal 31 Januari 2022 perihal pemberitahuan pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Lampung.

Bacaan menarik :  Berikut Penyampaian Kapolres Lambar AKBP Heri Sugeng Priyantho S.ik,M.H., Dalam Wujudkan Pemiku Damai Tahun 2024

Seiring dengan pelaksanaan upacara sertijab hari ini, Kapolres Way Kanan mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan, kepada Kompol Evinater Siallagan, S.H., M.H yang telah menjabat Wakapolres Way Kanan selama 1 tahun 3 bulan.

Selanjutnya kepada Iptu M. Amrizal yang telah menjabat Kapolsek Pakuan Ratu kurang lebih selama 1 tahun, tentunya dengan mencurahkan segenap tenaga, perhatian dan pemikiran, saudara telah bekerja keras dengan semangat dan penuh rasa tanggung jawab.

saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah saudara berikan selama ini untuk Polres Way Kanan menuju Polri yang PRESISI (prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan),”Ungkap Kapolres.

Selain itu, Kapolres Way Kanan mengucapkan selamat datang kepada pejabat yang baru Kompol Zainul Fachry, S.I.K saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di kesatuan di Polres Way Kanan, segera beradaptasi dengan lingkungan kerjanya.

Bacaan menarik :  Kasus Covid -19 Mengalami Peningkatan, Camat Sekincau Himbau Warga Patuhi Prokes.

Kepada Iptu Hardanus Tosira, S.H., M.H menempati jabatan baru sebagai PS. Kapolsek Pakuan Ratu saya ucapkan selamat bertugas, segera beradaptasi dan jalin komunikasi yang baik dengan stake holder pada tingkat kecamatan.

Laksanakan tugas yang diberikan kepada saudara dengan penuh semangat dan tanggung jawab, saya berharap kepercayaan pimpinan dapat saudara laksanakan dengan sebaik-baiknya,”Kata AKBP Teddy.

(**).

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!