Pemkab Lampung Utara bersama Pemerintah Provinsi Lampung Gelar Pengajian

Penulis :

Risdi/Ris

Lampung Utara,(Traznews,com)- Pemkab Lampung Utara bersama Pemerintah Provinsi Lampung menggelar pengajian yang dipusatkan di pelataran parkir Stadion Sukung, Kotabumi, Selasa (31/5/2022).

Selain dihadiri Bupati Budi Utomo, pengajian ini juga dihadiri Ketua TP PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal beserta rombongan.
Bupati Budi Utomo dalam sambutannya mengatakan, pihaknya berterima kasih atas kehadiran Ketua TP PKK Lampung bersama rombongan, karena semakin menambah motivasi dalam memberikan daya dukung untuk menciptakan kehidupan ‘Rakyat Lampung Berjaya’, yaitu aman, berbudaya, maju, berdaya saing dan sejahtera.

“Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari wilayah Provinsi Lampung, Pemerintah Kabupaten Lampung Utara sangat mendukung program dan kebijakan dari Pemerintah Provinsi Lampung,” ucap Bupati

Bacaan menarik :  Kapolres Lampung Barat Pimpin Kenaikan Pangkat Untuk 16 Personelnya

“Mudah-mudahan, momentum pengajian ini dapat menambah dan memperkaya pengetahuan kita bersama, serta semakin meneguhkan hati kita semua untuk bersatu membangun, mewujudkan dan menjalankan Visi Pemerintah Provinsi Lampung, dan juga Visi Kabupaten Lampung Utara sebagai Kabupaten yang aman, agamis, maju dan sejahtera,” kata dia lagi.
Sementara itu Ketua TP PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal menyampaikan, bahwa pembangunan tidak hanya sebatas pembangunan fisik semata tetapi juga harus diimbangi dengan pembangunan mental spiritual.

“Untuk itu Tim Penggerak PKK sebagai mitra kerja pemerintah menempatkan program Keagamaan dan Bina Keluarga sebagai salah satu program prioritas dalam mewujudkan ketahanan keluarga,” ujar Riana Sari.

Riana Sari Arinal berharap, Pengajian ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus menjadi wadah untuk terus belajar, memperbaiki akidah serta meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.
“Sehingga apa yang kita dapat dalam pengajian ini dapat kita implementasikan, baik untuk diri kita pribadi, keluarga, maupun masyarakat untuk mewujudkan Provinsi Lampung yang lebih baik,” harap Riana Sari.

Bacaan menarik :  Diduga Remas Payudara Keponakan, Paman Dilaporkan Ke Polisi.

Dalam kegiatan pengajian juga diserahkan sejumlah bantuan dari Pemerintah Provinsi Lampung dan TP PKK Provinsi Lampung kepada sejumlah masjid, serta pemberian santunan kepada anak yatim dam kaum duafa,

Bagikan postingan
Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025
0
Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
0
Wakapolda Metro Jaya Pimpin Penutupan Pendidikan dan Pelantikan Bintara Polri Gelombang II TA 2024
0
Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
0
Kapolres Metro Bekasi Gelar Rakord Lintas Sektoral Operasi Lilin Jaya 2024 untuk Pengamanan Libur Panjang, Natal, dan Tahun Baru
0
Safari Ketua DPW BRNR Provinsi Lampung, Pembekalan Tim BRNR Di Lampung Selatan Dan Kota Bandar Lampung
0
Publik Expose Insidentil PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY)
0
Pabbajja Samanera Sementara 2024; Ribuan Umat Buddha Dan Masyarakat Umum Diundang Meramaikan Perjalanan Spiritual Terbesar  Di Kota Tangerang”
0
Wakil Indonesia, Clara Xintia, Masuk Final dan Jadi Top 10 di Asian Cup 2024
0
Kota Denpasar Bali Berhasil Raih Penghargaan Di APBD Award 2024
0
Sat Reskrim Polres Pesisir Barat Ungkap Kasus Perburuan Satwa Dilindungi
0
Sat Lantas Polres Pesisir Barat Bersama Warga Evakuasi Kecelakaan Tunggal di Jalan Lintas Barat Pal 9
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!