Jakarta, traznews. Com 15 Mei 2024 – Persatuan Relawan Prabowo-Gibran mengadakan rapat pembentukan panitia untuk Pesta Rakyat Kemenangan Prabowo-Gibran. Acara ini direncanakan berlangsung di Gelora Bung Karno pada 1 Juni 2024, bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila. Rapat berlangsung di Hotel Harris Tebet, Jakarta.
Rapat ini dihadiri oleh sekitar 30 organ relawan. Arthur Ibrahim terpilih sebagai Ketua Panitia Pesta Rakyat Kemenangan Prabowo-Gibran. Dalam keterangannya, Arthur menyatakan bahwa rapat ini dihadiri oleh 300 organ relawan dari seluruh Indonesia, dengan perkiraan peserta antara 30.000 hingga 40.000 relawan.
Tujuan acara ini adalah merayakan terpilihnya Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029, setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkannya pada 24 Maret 2024, menyusul penyelesaian sengketa Pemilu 2024 oleh Mahkamah Konstitusi (MK).
Rencana acara ini juga akan mengundang Presiden dan Wakil Presiden terpilih, tokoh-tokoh nasional, partai-partai pendukung, Tim Pemenang TKN Prabowo-Gibran, dan tamu undangan lainnya.