Jakarta,traznews.com
Panglima Komando Bersama Maluku dan Tenggara (KBMTR), Salim Rettob, menandai momen bersejarah dalam acara pelantikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Anak Muda Kepulauan Evav Indonesia (AMKEI) periode 2024-2029. Wawancara eksklusif dengan awak media di Auditorium Prof BJ Habibie, Gedung BRIN Jalan MH Thamrin Nomor 8 Jakarta Pusat, Minggu (28/01) siang, membawa Sorotan pada pesan penting yang disampaikan oleh Panglima KBMTR. Minggu (28/01/2024)
Ditemui awak media seusai Acara Pelantikan Anak Muda Kei (AMKEI) di Gd. BRIN, Salim Rettob, yang berasal dari Kei, menyatakan, “Kehadiran kami diundang untuk pengurus DPP AMKEI Indonesia, yang dipimpin oleh Ketua Umum Jhon Refra Kei. Sebagai anak Kei, harapan saya adalah AMKEI ke depan harus mampu merangkul semua. Melihat kehadiran yang beragam hari ini, perlu perhatian lebih untuk menyatukan pemuda AMKEI di Jabodetabek dan seluruh Indonesia. “Saya percaya, di bawah kepemimpinan Ketua Umum Bapak Jhon Refra Kei, ini dapat terwujud, “pungkasnya.