Pangkogabwilhan III : “Buat Mata Air, Jangan Sampai Kita Tinggalkan Mereka dengan Air Mata

Penulis :

Biak-Dalamkunjungannya di Markas Koopsud III Biak, Pangkogabwilhan III Letjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han) disambut Pangkoopsud III Marsekal Muda (Marsda) TNI Samsul Rizal, S.I.P.,M.Tr (Han) beserta staf, Komandan Korem 173/PVB Brigjen TNI Taufan Gestoro, Danlanud Manuhua Marsma TNI Ronald Siregar, S.T., M.M., M.Tr (Han), Kas Guskamla Kolonel Laut (P) Heru Wahyono, S.H, Danlanal Biak Kolonel Marinir Karlos R. Deda, M.Tr.(Han)., serta pejabat TNI di wilayah Biak Papua, Jumat (20/5/2022).

Diawal sambutannya Pangkoopsud III membuka dengan ucapan selamat datang kepada Pangkogabwilhan III dan menyatakan suatu kehormatan dan kebanggaan dikunjungi Pangkogabwilhan III untuk menambah moril prajurit yang sedang melaksanakan tugas operasi.

Selanjutnya menjelaskan secara singkat tentang tugas Koopsud III, yaitu menyelenggarakan pembinaan kemampuan dan keiapsiagaan operasional satuan jajarannya dan melaksanakan operasi udara dalam rangka penegakan kedaulatan negara di udara, serta mendukung penegakan kedaulatan negara di darat dan di laut yang ada di wilayahnya sesuai dengan kebijakan Panglima TNI.

Bacaan menarik :  Komandan Lanal Bandung Hadiri Upacara Peringatan Ke-76 Hari Bhakti TNI Angkatan Udara

Sementara itu, Danrem 173/PVB menjelaskan tentang pelaksanaan operasi di wilayah jajarannya, berpedoman pada petunjuk Panglima TNI dengan mengedepankan Binter dan Komsos, serta menyampaikan kendala yang dihadapi khususnya transportasi di wilayah pegunungan.

Pada kesempatan tersebut Pangkogabwilhan III menekankan tentang langkah-langkah menghadapi ekskalasi dan dinamika ancaman serta gangguan keamanan, Pertama, Perlu upaya strategis dari unsur pimpinan TNI di wilayah, khususnya di Papua agar dapat mengevaluasi penempatan pos (disposisi, komposisi dan penebalan pasukan) dihadapkan dengan dinamika ancaman. Kedua, Prajurit tidak boleh ragu-ragu mengambil tindakan tegas dan terukur bilamana ada potensi ancaman selama pelaksanaan tugas pengamanan wilayah. Ketiga, Tingkatkan peran satgas intelijen (koordinasi dengan Bais TNI) dalam rangka pengumpulan info/keterangan untuk mengantisipasi perkembangan situasi.

Bacaan menarik :  WWF Aman Dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri

Keempat, buat SOP sebagai pedoman prajurit bila ada dinamika ancaman terhadap diri/satuannya dengan langkah-langkah terukur dan tindakan tegas untuk menghindari keraguan prajurit di lapangan,” tegasnya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa tugas merupakan kehormatan yang harus dilaksanakan dengan segenap hati dan pikiran, fokus pada pelaksanaan tugas serta kesampingkan hal lain selain tugas, tidak ada prajurit yang melaksanakan tugas lain di luar tugas pokok.

Terkait Pandemi Covid-19, orang nomor satu di Kogabwilhan III tersebut mengajak seluruh prajurit untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan pemakaian masker guna mencegah penyebaran di kalangan prajurit maupun masyarakat.

Sebelum mengakhiri pegarahannya, Pangkogabwilhan III memberikan ajakan “Mari kita turut membantu membangun wilayah Papua ini, dengan membuat mata air-mata air, jangan sampai kita tinggalkan mereka dengan air mata,” tutupnya.

Bacaan menarik :  Ringankan Beban Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Cakung Beri Bantuan Gula Dan Beras

 

Bagikan postingan
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
0
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
0
Jum’at Curhat, Polsek Sekincau Ajak Warga Jaga Kamtibmas.
0
Ciptakan Pilkada Serentak 2024 Aman dan Damai di NTB, Kaops NCS Polri Minta Para Kapolres Bisa Kelola Potensi Konflik
0
Bersama NCS Polri, Masyarakat NTB Kompak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024
0
Polres Jakbar Gelar Ngopi Bada Ashar Untuk Persiapan  Pilkada 2024 Yang Aman Dan Kondusif
0
Peraih Medali Emas Olimpiade Siswa Persiapkan Diri 2 Tahun Untuk Seleksi Akpol
0
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penipuan Trading Forex
0
Rapat Paripurna DPRD Jawaban Pj Bupati Pringsewu Pandangan Fraksi-fraksi
0
Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Ormas Maluku Utara Bersatu ( MUB) Kunjungi Kementerian ESDM 
0
Div Humas Polri Gelar Bimbingan Teknis dan Uji Konsekuensi di Polda Lampung Mengenai Informasi yang Dikecualikan
0
Kedapatan Bawa Sabu, Oknum Peratin Sukarame  di amankan Sat Narkoba Polres Pesisir Barat
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!