Nataru, Polres Metro Jakut Kerahkan Ratusan Personel Jaga Tempat Ibadah dan Objek Wisata

Penulis :

Lucky suryani

JAKARTA ,traznews.com Polres Metro Jakarta Utara telah menyiapkan ratusan personel dan strategi guna melaksanakan pengaman Natal & Tahun Baru 2024.

 

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan, ada dua event besar yang sebentar akan dihadapi yakni perayaan Natal dan perhelatan tahun baru 2024.

 

Untuk pengamanan Natal pihaknya tentunya akan fokus di tempat-tempat ibadah atau tempat yang dijadikan untuk perayaan Natal.

 

“Natal jelas kita melaksanakan pengamanan dengan fokus tempat ibadah atau tempat-tempat yang sudah ditentukan untuk perayaan Natal,” kata Gidion usai mengecek Pos Pengamanan di wilayah Jakarta Utara, Jumat (22/12/2023) tengah malam.

 

Ia menuturkan, di wilayah Jakarta Utara ada sekitar 170an gereja atau lokais yang akan dijadikan sebagai tempat perayaan Natal.

Bacaan menarik :  Polri Akan Gelar Operasi Mantap Brata Amankan Pemilu 2024, Cooling System Jadi Salah Satu Strategi

 

“Paling tdk di wilayah Jakarta utara ini ada 170 titik tempat ibadah fokusnya di tanggal 24 Desember dan 25 Desember pagi,” bebernya.

 

Untuk Gereja atau tempat ibadah, pihaknya juga telah menerapkan standar pengamanan sterilisasi oleh personel Brimob Polda Metro Jaya.

 

“Di gereja semuanya standarnya adalah sterilitas, nanti pada tanggal 24 Desember pagi kita kerahkan pasukan atau personel yang mempunyai kapasitas sterilasi dari Gegana Brimob, untuk menjamin bahwa tempat bahwa ibadah aman dari eskalasi tinggi maupun eskalasi rendah,” tukasnya.

 

Gidion akan mengerahkan ratusan personel untuk mengamankan jalannya perayaan Natal dari tanggal 24 hingga 25 Desember.

 

“Tempat ibadah ada sekitar 170an titik yang digunakan untuk tempat perayaan, kemudian personelnya setidaknya satu hari kita menyiapkan 275 untuk melaksanakan pengamanan Natal. Ada pula backup dari Polda Metro Jaya yang sifatnya stasioner dan patroli tiga pilar,” bebernya.

Bacaan menarik :  JAM KOMANDAN LANTAMAL III : PRAJURIT DAN PNS LANTAMAL III HARUS BIJAK BERMEDSOS DENGAN TINGGALKAN BERGAYA HIDUP HEDON DAN JAUHI POLITIK PRAKTIS 

 

Kemudian untuk menghadapi tahun baru, pihaknya telah mendirikan pos pengaman dan pelayanan terpadu di lokasi yang menjadi tempat keramaian atau perayaan masyarakat.

 

“Ada beberapa lokasi yang menjadi ikon yang jadi tempat wisata masyarakat, seperti Ancol dan PIK. Untuk Ancol kami dirikan pos pengamanan terpadu, pos pam ini yang kemudian dalam operasionalnya bekerja sama dengan pihak Ancol, kemudian Stake Holder terkait sepeti Dishub, dinas kesehatan, dinas pemadam kebakaran, PMI, dan satuan lain,” jelasnya.

 

Ia menambahkan, pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melakukan perayaan.

 

“Karena ini adalah kerja Kemanusian maka orientasinya yang pertama adalah keselamatan. Keselamatan pengunjung, pengguna jalan, dan masyarakat itu menjadi hal yang utama,” pungkasnya.

Bacaan menarik :  Suasana Haru Warnai Acara Wisuda Purna Tugas di Lanal Tarempa
Bagikan postingan
Polsek Pademangan Berhasil Ungkap Kasus Curanmor, Narkotika dan Tawuran
0
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
0
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
0
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
0
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
0
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
0
Jum’at Curhat, Polsek Sekincau Ajak Warga Jaga Kamtibmas.
0
Ciptakan Pilkada Serentak 2024 Aman dan Damai di NTB, Kaops NCS Polri Minta Para Kapolres Bisa Kelola Potensi Konflik
0
Bersama NCS Polri, Masyarakat NTB Kompak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024
0
Polres Jakbar Gelar Ngopi Bada Ashar Untuk Persiapan  Pilkada 2024 Yang Aman Dan Kondusif
0
Peraih Medali Emas Olimpiade Siswa Persiapkan Diri 2 Tahun Untuk Seleksi Akpol
0
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penipuan Trading Forex
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!