Mengajar Anak Mengaji, Bhabinkamtibmas Polsek Sekincau Polres Lambar Terima Penghargaan Dalam Peringatan HUT RI Ke-79.

Penulis :

Samsul Hadi

Lampung Barat-Aipda Poniman S.Pd, Babinkamtibmas Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Polda Lampung menerima penghargaan dari Camat Sekincau Andi Cahyadi, SH, MA. Pada upacara peringatan HUT RI ke- 79, 2024 yang dilaksanakan di lapangan Kecamatan Sekincau Pekon Pampangan, Sabtu 17 Agustus, 2024.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Camat Sekincau berkat upaya inspiratif dan religius Aipda Poniman, atas jasanya melakukan kegiatan sosial keagamaan yakni mengajar mengaji setiap sore hari kepada anak-anak yang ada di wilayah binaanya.

“Penghargaan ini memang pantas kita berikan kepada Aipda Poniman karena dirinya selain menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota polri juga melakukan kegiatan sosial yakni mengajar mengaji kepada anak-anak dan mencirikan perwujudan dari program Pemkab Lambar yakni peningkatan iman dan taqwa,” tegas camat.

Bacaan menarik :  Kejar Kejaran Dengan Polisi, EK (40) Warga Pekon Giham Sukamaju Berhasil Diamankan Unit Reskrim Polsek Sumber Jaya

Andi mengutarakan juga penghargaan sosok inspiratif dan religius kepada Aipda Poniman, S.Pdi sebagai pembuktian bahwa sosok anggota polri bukanlah petugas yang identik ditakuti masyarakat melainkan justru menjadi pihak pelindung masyarakat sekaligus sebagai suri tauladan dalam kehidupan.

“Semoga apa yang menjadi pengabdian Aipda Poniman untuk masyarakat juga dapat di ikuti oleh aparatur pemerintah yang lain baik itu polri, TNI maupun PNS sebagai pengabdian kepada negeri dalam mencerdaskan kehidupan anak bangsa,” ajaknya.

Sementara Aipda Poniman, menyampaikan rasa haru dan tidak menduga pada momentum hari bersejarah NKRI, yakni peringatan kemerdekaan RI ke-79 2024 ini dirinya menerima penghargaan dari camat sebagai apresiasi atas kegiatan yang dilakukan.

“Ya Saya mengakui selama ini tujuan saya mengajar mengaji untuk anak-anak adalah dengan niat lillahi ta’ala guna bekal masa depan mereka di bidang agama. Dan dengan penghargaan ini insya Allah menjadi motivasi saya untuk terus melanjutkan pengabdian selain sebagai anggota polri juga sebagai bagian dari masyarakat yang berbakti kepada nusa dan bangsa,” ungkapnya.

Bacaan menarik :  Aksi Damai, Polisi Masyarakat Dan Pelajar Bersihkan Sampah.

“Saya mengajar ngaji ini juga, upaya saya dalam membagi sedikit ilmu yang saya miliki kepada anak-anak. Dan alhamdulillah kegiatan mengaji yang kami tekuni sejak beberapa tahun ini cukup diminati. Bahkan karena banyaknya murid kami pun melakukan pengajian di TPA,”.

Terpisah Kapolsek Sekincau AKP Sahril Paison, SH, MH. Memberikan apresiasi yang tinggi kepada anggotanya Aipda Poniman atas penghargaan yang diterima, dirinya juga berharap penghargaan itu semakin memberikan motivasi kepada sosok Poniman untuk lebih meningkatkan bakti sosial dalam mengajar mengaji yang dilakukan secara sukarela tersebut.

“Kita semua turut bahagia dan mendoakan agar apa yang dilimpah curahkan Aipda Poniman dengan mengajar mengaji mendapatkan pahala yang setimpal dari Allah,SWT. Selain itu juga jadi motivasi untuk kita semua untuk dapat berbakti kepada negeri untuk masa depan Indonesia yang lebih baik lagi,”.

Bacaan menarik :  Operasi Yustisi Penggunaan Masker Dan Protokol Kesehatan Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Polda Lampung
Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!