LANTAMAL III JAKARTA TERIMA TIM AUDIT KINERJA ITJENAL TA 2023

Penulis :

Lucky suryani

TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. dalam hal ini diwakili oleh Wakil Komandan Lantamal III Jakarta Kolonel Laut (P) Whisnu Kusardianto, S.E., M.H. menerima Tim Audit Kinerja Itjenal TA 2023 dipimpin oleh Pengendali Teknis Itjenal Laksamana Pertama TNI Didik Firnanto, S.E., M.M., M.Han., MTr.Opsla. dalam acara Taklimat Awal Audit Kinerja Itjenal TA 2023 yang akan berlangsung selama 15 hari kerja bertempat di Rupat Mako Lantamal III Jakarta Jl. Gunung Sahari No.2 Ancol, Jakarta Utara, Senin (08/05/2023).

 

Komandan Lantamal III Jakarta dalam sambutannya menekankan “Kegiatan audit kinerja merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari fungsi pengendalian manajemen yang semakin baik. Fungsi ini menjadi program evaluasi guna meningkatkan efisiensi dan efektifitas organisasi dalam mewujudkan sasaran yang telah ditetapkan”. Komandan Lantamal III Jakarta juga menginstruksikan kepada seluruh kewasgiatan dan Kasatker Lantamal III terutama yang terkait untuk menyiapkan dokumen dan data-data yang dibutuhkan serta memberikan dukungan sepenuhnya selama Tim Audit Itjenal melaksanakan tugasnya.

Bacaan menarik :  Komandan Lanal Sabang Disambut Prosesi Adat Peusijuek di Pendopo Walikota Sabang

 

Sementara dalam sambutannya Irjenal yang dibacakan oleh Pengendali Teknis Itjenal menyatakan “Keberhasilan dalam pelaksanaan audit sangat tergantung adanya kerja sama dan dukungan dari Satker baik dalam aspek kelengkapan dokumen maupun keterbukaan informasi oleh karenanya agar pelaksanaan audit dapat berjalan lancar maka seluruh staf Lantamal III Jakarta agar membantu memberikan data, informasi serta penjelasan sesuai dengan yang dibutuhkan auditor, sehingga pemanfaatan waktu lebih efektif”.

 

Kegiatan yang dilaksanakan pada saat ini fokusnya pada kegiatan pelaksanaan dan evaluasi program kerja dan anggaran TA 2023 serta program kerja dan anggaran TA 2023, pemantauan tindak lanjut terhadap temuan pemeriksaan BPK, pembinaan operasi dan latihan Mako Lantamal III Jakarta dan jajarannya, pengadaan barang/jasa diantaranya pengadaan Bekkes/Matkes, pemeliharaan KRI/KAL, gedung dan bangunan serta pengelolaan pemanfaatan aset (Manset), pengelolaan BMN dan implementasi pelaksanaan reformasi birokrasi.

Bacaan menarik :  Komandan Lanal Bandung Hadiri Kegiatan Bhakti Kesehatan dan Bhakti Sosial Alumni Akabri Tahun 1989

 

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Bagikan postingan
Viral di tiktok adanya begal, tekab 308 polres pesisir barat langsung bergerak, ternyata itu korban laka lantas
0
Agung Imam Prasetiyo Ambil Berkas Penjaringan Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati (Wabup) Di kantor PDI Perjuangan Lampung Barat .
0
PT Sawit Sumbermas Sarana TBK, Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Dan Luar Biasa & Paparan Publik.
0
Kunjungan Sesko TNI Ke RCAFH, Kamboja Mempererat Hubungan Bilateral Kedua Negara Khususnya Bidang Pertahanan
0
Samapta Polsek Matraman Lakukan Mitigasi Tawuran Dengan Menjadikan Polri Sebagai Sahabat   Di  Sekolah
0
Hasil Pencurian Sepeda Motor di Tambora, Pelaku Pergunakan Untuk Judi Slot dan Beli Narkoba
0
Peringati HUT Ke 25 Tiyuh Margodadi Gelar Sholawat Dan Doa Bersama
0
Polsek Suoh Tingkatkan Patroli Jelang Panen kopi.
0
Drs. Nukman, MM., Ke Jawa Timur  Menghadiri Upacara Peringatan Hari OTODA Ke- XXVIII  2024.
0
Ikatan Alumni Teknik Sipil ITB (ALSI) Menggelar Halal Bihalal & Sharing Session Dengan Tema “Keuangan Syariah: Alternatif Solusi  Untuk Pembiayaan Insfrastruktur”
0
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Jakbar Gagalkan Aksi Tawuran, 5 Remaja Berikut Sajam Diamankan
0
Motor Hilang 2 Bulan, Saeful Bersyukur Ditemukan Kembali Motornya di Polsek Tambora
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!