Ketua Umum PP Yudistira Lantik PW dan 7 PD Ikatan Wartawan Online di Provinsi Lampung

Penulis :

(Endang Hirawan)

Bandar Lampung (Traznews) – Kepengurusan Daerah dan Wilayah Ikatan Wartawan Ikatan Wartawan Online Periode 2024-2029 resmi dikukuhkan. Pelantikan dan pengukuhan tersebut mengusung tema “Sinergitas IWO untuk Lampung Maju”, Kamis (14/11) di aula Grand Mercure Hotel Lampung.

Ketua pelaksana kegiatan Riki Erta dalam sambutannya mengatakan, pengukuhan sekaligus pelantikan PW dan PD IWO Lampung merupakan momentum penting bahwa IWO bisa menghadirkan pemimpin yang berkualitas dan jurnalis yang berkompeten di Provinsi Lampung.

“September lalu kami telah menggelar Mubeswilub pasca meninggal Ketua PW IWO Lampung Riko Amir. Sehingga menghasilkan pemimpin baru secara aklamasi yakni Aprohan Saputra yang telah disepakati seluruh pengurus daerah, ” kata Riki.

Bacaan menarik :  Meriahkan HUT RI Ke-79 Pekon Sukamulya Adakan Perlombaan

Riki berharap, kepemimpinan Aprohan bisa mengemban amanah dalam memajukan PW dan PD IWO Lampung ke depan.

“Harapannya, IWO bisa jadi rumah besar bagi wartawan online di Lampung dan berperan aktif dalam mengawal kemajuan di Lampung, ” tambahnya.

Sementara, Ketua PP IWO Teuku Yudistira dalam sambutannya meminta agar para pengurus baik di wilayah dan daerah tidak terpengaruh dengan dinamika yang terjadi. Yudistira meminta agar pengurus IWO di Lampung bisa menciptakan pengurus yang profesional.

“Ayo ciptakan inovasi, berimprovisasi supaya stakeholder dan masyarakat melihat apakah yang kita jalankan sesuai esensi. Terus kibarkan sayap karena kita legal dan badan hukum kita diakui, ” ucap Teuku Yudistira.

Bacaan menarik :  Unit Reskrim Polsek Sekincau Polres Lambar Ciduk Pelaku Curas Di Basungan

Berikut jajaran PW IWO Lampung yang dilantik dan dikukuhkan diantaranya, Ketua Aprohan Saputra, Sekretaris Hari Jim serta Bendahara Malasari. Kemudian Wakil Sekretaris Elham, Wakil Ketua 1 Yusmar serta Wakil Ketua 2 Wahyudi Hasim dan Wakil Ketua 3 Riki Erta.

Kemudian, jajaran PD IWO yang dilantik dan dikukuhkan yakni PD Pringsewu, PD Pesisir Barat, PD Way Kanan, PD Lampung Timur, PD Mesuji, PD Tulang Bawang Barat dan dan PD Tulang Bawang.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ganjar Jationo, Wakil Ketua 1 DPRD Provinsi Lampung Ade Utami, Kabid Humas Polda Lampung Kombespol Umi Fadilah Astuti, jajaran Forkopimda dan kepala OPD Pemprov Lampung. Serta Ketua PW IWO Lampung dan PD IWO se-Lampung.(*)

Bacaan menarik :  Deklarasi Koalisi Pringsewu Bersatu Dihadiri Ratusan Kader
Bagikan postingan
Belum Lama di Bangun, Hubungan Pasir, Semen dan Batu di jalan Lingkungan Pekon Sukajaya Mulai Tidak Akur!!!!
0
Safari Dakwah Ponpes Alhidayah Pringsewu Gelar Santunan Anak Yatim dan Sampaikan Tausiyah Pentingnya Pendidikan Agama
0
Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025
0
Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
0
Wakapolda Metro Jaya Pimpin Penutupan Pendidikan dan Pelantikan Bintara Polri Gelombang II TA 2024
0
Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
0
Kapolres Metro Bekasi Gelar Rakord Lintas Sektoral Operasi Lilin Jaya 2024 untuk Pengamanan Libur Panjang, Natal, dan Tahun Baru
0
Safari Ketua DPW BRNR Provinsi Lampung, Pembekalan Tim BRNR Di Lampung Selatan Dan Kota Bandar Lampung
0
Publik Expose Insidentil PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY)
0
Pabbajja Samanera Sementara 2024; Ribuan Umat Buddha Dan Masyarakat Umum Diundang Meramaikan Perjalanan Spiritual Terbesar  Di Kota Tangerang”
0
Wakil Indonesia, Clara Xintia, Masuk Final dan Jadi Top 10 di Asian Cup 2024
0
Kota Denpasar Bali Berhasil Raih Penghargaan Di APBD Award 2024
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!