Lampung Barat-Hari Raya Idul Adha menjadi momen yang tepat untuk saling bersilaturahmi dengan sesama. Berbagai cara bisa dilakukan, salah satunya dengan berbagi ucapan selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M.
Hari Raya Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang diselenggarakan pada tanggal 10 Dzulhijjah. Hari ini juga disebut sebagai lebaran haji, karena bertepatan dengan pelaksanaan ibadah haji di Tanah Suci Makkah. (17/06/24).
Salah satu kesunahan di hari yang penuh kebahagiaan ini, adalah saling bertahniah. Yaitu berbagi ucapan selamat kepada keluarga, kerabat, dan saudara sesama muslim.
Eid Mubarak! Di tengah semarak Idul Adha, semoga kita semua bisa meresapi makna qurban yang sesungguhnya. Pengorbanan bukan hanya tentang hewan yang disembelih, tetapi juga tentang melepaskan ego dan kepentingan pribadi demi kebaikan bersama. Semoga Allah menerima amal ibadah kita dan mengampuni dosa-dosa kita. Selamat merayakan Idul Adha bersama keluarga dan orang tercinta.”
Kapolsek Sekincau, AKP Hi. Sahril Paison,S.H.,M.H.,