H.Parosil Mabsus Bupati Lampung Barat Dukung Atlet Kuntau Semende Geru Fornas VI Sumatra Selatan.

Penulis :

Red

LampungBarat-Asosiasi Perguruan Pencak Silat Budaya Indonesia (APPSBI) Provinsi Lampung dan Pengurus Perguruan Kuntau Semende Geru Kabupaten Lampung Barat, melakukan metting dan audiensi dengan Bupati Lambar Hi. Parosil Mabsus, di ruang kerja Bupati setempat, Kamis (23/6).

Di katakan Ketua Umum Kuntau Semende Geru Sumarmin, SP., dalam Sambutannya, audiensi bersama kepala daerah tersebut, dimaksudkan dalam rangka menghadapi Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas VI) yang akan diselenggarakan di Palembang Sumatra Selatan,Gor Dempo Jakabaring sport city, pada 1-7 Juli mendatang.

“Event Fornas akan diikuti oleh seluruh perguruan pencak silat dibawah naungan APPSBI se-Indonesia, dari provinsi Lampung terdapat tiga kabupaten mengirimkan Atlet salah satunya dari Lambar,” ungkapnya.

Pada event tersebut, pihaknya akan mengirimkan sebanyak 28 atlet dan official termasuk pelatih. Pihaknya akan mengenalkan pencak silat yang telah turun temurun dari zaman nenek moyang, yang kini di Lambar sendiri memiliki keanggotaan kerukunan sebanyak kurang lebih 3.000 orang.

Bacaan menarik :  Tunjang Kualitas Peningkatan Kesehatan, Pemkab Lambar Akan Membangun Rumah Sakit Tipe D.

“Perguruan pencak silat Kuntau Semende Geru itu sudah ada sejak tahun 1987 namun baru berbadan hukum dan dibentuk dalam wadah organisasi pada tahun 2017, perguruan ini telah menyebar ke sejumlah wilayah di Indonesia khususnya Provinsi Lampung,” beber Sumarmin.

Sementara Sekretaris APPSBI Provinsi Lampung Harri Tsyah menyampaikan, di Lambar terdapat banyak perguruan pencak silat, namun hingga saat ini baru Perguruan Pencak Silat Kuntau Semende Geru yang berada dalam naungan APPSBI.

“Kenapa kita pilih Pencak Silat Kuntau Semende Geru yang akan diberangkatkan pada Fornas di Palembang, karena perguruan tersebut memang mencerminkan budaya,” ujarnya.

Ia berharap kedepannya, perguruan pencak silat budaya lainnya bisa mengikuti jejak dari Kuntau Semender Geru, dengan memiliki wadah dan terbentuk dalam satu organisasi, sehingga bisa diikutsertakan pada event yang digelar.

Bacaan menarik :  Patroli Hunting, Polsek Pakuan Ratu Berhasil Ringkus Pelaku Curi Sepeda Motor

Sekretaris Kuntau Semende Geru Provinsi Lampung Rio Yulians yang juga turut serta mendampingi audiensi tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada bupati Lambar yang telah memberikan dukungan kepada pihaknya.

“Tentu atas dukungan dari bapak bupati, kami ucapan terimakasih, dan semoga kedepannya Kuntau Semende Geru bisa terus mengharumkan nama Lambar, dan menjadi budaya nenek moyang yang terus dilestarikan,” imbuhnya.

Dilain pihak, Bupati Lambar Parosil Mabsus menyampaikan, bahwa Pemkab Lambar siap memberikan dukungan kepada Kuntau Semende Geru yang akan ikut dalam Fornas di Palembang tersebut.

“Saya berharap, Perguruan Kuntau Semende Geru bisa membawa pulang hasil yang menggembirakan dan mampu mengharumkan nama Lambar di event tingkat nasional tersebut,” tutup Pakcik—sapaan Parosil Mabsus.

Bacaan menarik :  POLICE GO TO SCHOOL Ops Zebra Krakatau 2023, SatLantas Polres Lampung Barat Polda Lampung Sambangi SMAN I Sekincau.

Hadir dalam Audiensi tersebut, ketua kuntau geru Semende Sumarmin, tim dari provinsi Lampung, sekjen kuntau geru Rio,Hari sekjen ASBI,Sonyi, Gren master Kuntau Geru Hepni.dan Master Kodri Hartono.

Bagikan postingan
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
0
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
0
Jum’at Curhat, Polsek Sekincau Ajak Warga Jaga Kamtibmas.
0
Ciptakan Pilkada Serentak 2024 Aman dan Damai di NTB, Kaops NCS Polri Minta Para Kapolres Bisa Kelola Potensi Konflik
0
Bersama NCS Polri, Masyarakat NTB Kompak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024
0
Polres Jakbar Gelar Ngopi Bada Ashar Untuk Persiapan  Pilkada 2024 Yang Aman Dan Kondusif
0
Peraih Medali Emas Olimpiade Siswa Persiapkan Diri 2 Tahun Untuk Seleksi Akpol
0
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penipuan Trading Forex
0
Rapat Paripurna DPRD Jawaban Pj Bupati Pringsewu Pandangan Fraksi-fraksi
0
Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Ormas Maluku Utara Bersatu ( MUB) Kunjungi Kementerian ESDM 
0
Div Humas Polri Gelar Bimbingan Teknis dan Uji Konsekuensi di Polda Lampung Mengenai Informasi yang Dikecualikan
0
Kedapatan Bawa Sabu, Oknum Peratin Sukarame  di amankan Sat Narkoba Polres Pesisir Barat
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!