Fidelis Nggol, Kepala Biro Setda Papua Selatan, Raih Penghargaan SAKIP Award 2024

Penulis :

Lucky sun

Jakarta , traznews. Com Kepala Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Papua Selatan, Fidelis Nggol, menerima penghargaan pada ajang SAKIP Award 2024. Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung oleh Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas pada 2 Oktober 2024 di Ballroom Hotel Bidakara, Jakarta.

 

SAKIP Award 2024 adalah acara penghargaan untuk Bupati dan Pejabat Daerah seindonesia dalam rangka penilaian Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) yang tahun ini mengusung tema “Menguatkan Sinergi, Mewujudkan Akuntabilitas untuk Indonesia Maju.”

 

Usai acara, Fidelis menyatakan apresiasi dan kebanggaannya atas penghargaan ini. “Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk bekerja lebih baik lagi dan terus melayani masyarakat,” ungkapnya pada Media

Bacaan menarik :  Mukernas Gapensi  2022 Digelar, Jadikan Momen Kebangkitan Konstruksi

 

Ia juga menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Papua Selatan, khususnya dalam mempersiapkan berkas administrasi dan mendapat dukungan penuh dari Penjabat (Pj) Gubernur Papua Selatan.

 

“Meski penghargaan yang kami raih masih pada kategori CC, namun ini adalah kebanggaan besar bagi Papua Selatan sebagai daerah otonomi baru. Kami akan terus melakukan evaluasi dan meningkatkan kinerja untuk mencapai hasil yang lebih baik di masa mendatang,” tambah Fidelis.

 

Lebih lanjut, Fidelis juga mengakui bahwa pada tahun ini, nilai evaluasi SAKIP tidak dapat dimasukkan karena kekurangan tenaga SAKIP di OPD. Namun, ia berkomitmen untuk memperbaiki hal ini dengan melakukan bimbingan teknis (Bimtek), sehingga di tahun depan, evaluasi SAKIP OPD dapat terlaksana dengan baik.

Bacaan menarik :  Proyek Tambal Sulam Jalan Nasional Sekincau -Way Tenong Tidak Kunjung Dikerjakan, Tuai Kritikan Keras Dari Warga

 

 

“Kami berharap adanya dukungan penuh dari pemerintah daerah, Sekda, Pj Gubernur, serta kerjasama yang solid dari OPD. Ini sangat penting untuk meningkatkan kinerja pemerintahan Papua Selatan di masa depan,” tutup Fidelis.

Bagikan postingan
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Polsek Duren Sawit Berhasil Ungkap Tiga Kasus Kriminal
0
Jalankan Program Asta Cita, Polres Bandara Soekarno Hatta Bongkar Dua Kasus TPPO
0
Operasi ‘Mantap Praja Jaya 2024’: Polda Metro Jaya Turunkan 180 Personel untuk Kampanye Pilkada
0
Tim Renakta Ditreskrimum Polda Lampung Gulung Jaringan PRostitusi Online di Bandar Lampung
0
Pujakesuma Lambar Silaturahmi Ke Dewan Penasehat Pujakesuma Parosil Mabsus
0
Pafi Desahansisi: Memberikan Vaksin Kesehatan Masyarakat Bagi Desa Hansisi
0
Tinjau Lokasi Bencana Angin Kencang di Sukoharjo Pringsewu, Kapolda Berikan Tali Asih
0
Aloysius Desak Presiden Perintahkan BPN Jabar Batalkan Hak Guna Bangun kepada Anak Perusahaan PT Summarecon
0
LPPM dan GMBI Lampung Barat Bahas Pendampingan Desa Wisata Srimenanti
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!