DANLANTAMAL III JAKARTA TUTUP WASRIK BPK RI

Penulis :

Lucky sun

Dispen Lantamal3, traznews.com

Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.O0sla., M.Han didampingi Bapak Hasan Bakri Sinaga, S.E., AK., M.Si., CA., ACPA. Selaku pengendali teknis Wasrik BPK RI menutup kegiatan Wasrik BPK RI, di ruang Rapat Besar Markas Komando (Mako) Lantamal III Jalan Gunung Sahari No. 2 Jakarta Utara, Selasa (25/10/2022).

Dalam sambutannya, Komandan Lantamal III Jakarta mengucapkan terima kasih kepada Tim Wasrik BPK RI, karena telah mendapatkan gambaran-gambaran yang nyata di lapangan dengan upaya Tim Wasrik yang sungguh-sungguh untuk melaksanakan kegiatan Wasrik serta mampu menangkap dinamika dan fungsi-fungsi Lantamal III beserta jajarannya secara keseluruhan, maka perlu dilakukan pembenahan sesegera mungkin dan ditindaklanjuti oleh seluruh jajaran Lantamal III.

Bacaan menarik :  Cabut Larangan Ekspor Minyak Goreng, Petani Sawit Indonesia Apresiasi Presiden Jokowi.

Selain itu Wasrik juga merupakan sarana untuk mendorong para Pejabat dalam mengoptimalkan tugas sesuai sasaran program yang telah ditetapkan sekaligus untuk memberikan kontribusi positip dalam mewujudkan efektifitas dan efesiensi serta ketaatan terhadap peraturan dan prosedur yang ada.

Lebih lanjut Danlantamal III Jakarta mengatakan,” Hasil temuan oleh Tim Wasrik BPK RI yang telah disampaikan merupakan hal-hal positif bagi peningkatan kinerja organisasi Lantamal III dan jajarannya. Temuan-temuan tersebut harus diterima disertai tekad untuk menindak-lanjuti dan menyadari bahwa tindak lanjut dari hasil temuan Tim Wasrik BPK RI, merupakan langkah yang tepat untuk memperbaiki segala kekurangan yang ada agar dapat mencapai sasaran pembinaan Lantamal III Jakarta secara optimal,” pungkasnya.

Bacaan menarik :  Kongres ke - II PWOIN, Hoaks Bukan Produk Jurnalis 

“ Kepada seluruh Kasatker, Kasatlak, dan Perwira Staf jajaran Lantamal III, agar segera menindaklanjuti hasil temuan, arahan dan saran yang telah disampaikan oleh Tim Wasrik BPK RI. Disamping itu, segenap jajaran Lantamal III agar senantiasa meningkatkan kegiatan pengawasan secara terus menerus terhadap penyelenggaraan semua program dan kegiatan di jajaran masing-masing,” tegasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut: Wakil Komandan (Wadan) Lantamal III Jakarta Kolonel Laut (P) Heri Prihartanto, para Asisten Danlantamal III, dan para Kasatker di lingkungan Mako Lantamal III Jakarta.

 

 

 

 

 

 

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!