DANLANTAMAL III JAKARTA PIMPIN SERAH TERIMA JABATAN STRATEGIS DANLANAL PALEMBANG

Penulis :

Lucky suryani

TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M., memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Lanal (Danlanal) Palembang dari Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr.Hanla kepada Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan bertempat di lapangan apel Mako Lanal Palembang Jl. Slamet Riyadi Lawang Kidul Kec. Ilir Timur 2 Palembang, Selasa (09/05/2023).

 

Dalam sambutannya Danlantamal III Jakarta mengucapkan “Terima kasih dan penghargaan kepada Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr.Hanla atas dedikasinya yang telah melaksanakan tugas dengan baik. Serah terima jabatan ini merupakan hal yang wajar dalam dinamika suatu organisasi, hal itu sebagai wujud regenerasi pengawak organisasi menuju yang lebih efektif, efisien dan modern serta sebagai suatu penghargaan dan kepercayaan pemimpin TNI Angkatan Laut dalam rangka pembinaan organisasi. Dengan pengalaman penugasan yang beragam dan berjenjang, diharapkan perwira yang memperoleh kesempatan dan kepercayaan mengemban jabatan akan mampu meningkatkan wawasan pengetahuan serta meningkatkan kualitas kepemimpinan”.

Bacaan menarik :  Eksekusi Rumah di Komplek Palem Lestari Cengkareng Jakarta Barat Di Tunda

 

Sementara itu Danlantamal III Jakarta juga mengucapkan selamat datang dan bergabung di jajaran Lantamal III Jakarta kepada Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan yang baru saja dilantik sebagai Danlanal Palembang, diharapkan bisa mengembangkan potensi diri dengan memunculkan pemikiran-pemikiran yang inovatif, sehingga dapat semakin mendorong kemajuan TNI Angkatan Laut dan Lantamal III Jakarta pada umumnya serta Lanal Palembang pada khususnya.

 

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!