Bupati Parosil Mabsus Ajak Warga Lampung Barat Jaga Kerukunan Lewat Jalan Sehat HUT ke-80 RI

Penulis :

Lampung Barat – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia (RI) tahun 2025, Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, melepas jalan sehat kerukunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat pada Sabtu (16/8) pagi.

Kegiatan ini melibatkan ribuan peserta dari berbagai kalangan, termasuk siswa-siswi sekolah di Kecamatan Balik Bukit, yang bertujuan mempererat persatuan dan kebersamaan dalam semangat kemerdekaan.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat dan serentak dilaksanakan oleh seluruh Kementerian Agama di daerah hingga pusat sebagai bentuk komitmen untuk memeriahkan perayaan kemerdekaan Indonesia yang ke-80.

Pelepasan peserta dimulai dengan pengibaran bendera bermotif kotak-kotak berwarna hitam-putih oleh Bupati Parosil di Taman Kota (Tamkot) Liwa, yang menjadi titik start acara.

Ribuan peserta yang hadir, mayoritas berasal dari kalangan pelajar SD/MIN, SMP/MTs, dan MAN yang ada di Kecamatan Balik Bukit.

Terlihat antusias para peserta mengikuti acara ini yang menempuh jarak 3,5 kilometer menuju Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat dengan memakan waktu sekitar satu jam perjalanan.

Bacaan menarik :  Peduli Terhadap Sesama, Paguyuban Pujakesuma Lambar Berikan Donasi  Korban Kebakaran Di Lumbok Seminung

Bupati Parosil Mabsus mengungkapkan, bahwa kegiatan jalan sehat ini menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi antar warga, sekaligus mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan di tengah perbedaan yang ada di Indonesia.

“Kita ini Indonesia, berbeda suku, berbeda agama, berbeda tempat kerja, berbeda tempat tinggal. Namun, dengan kegiatan seperti ini kita bisa menjaga, merawat, dan mengisi Indonesia ke depannya agar lebih baik,” kata Parosil.

Tema HUT ke-80 RI tahun 2025, “Bersatu Berdaulat Rakyat Sejahtera Indonesia Maju”, juga menjadi landasan dalam pelaksanaan kegiatan ini.

Dari tema itu, Parosil menyatakan bahwa acara seperti ini bukan hanya sekadar memperingati kemerdekaan, tetapi juga untuk mengingatkan bahwa persatuan dan kerukunan adalah kunci utama dalam menjaga keharmonisan bangsa.

“Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap bisa menambah kegembiraan, suka cita, dan rasa cinta kita terhadap bangsa Indonesia,” ujar Bupati Parosil.

Bacaan menarik :  Rasa Rindu Kami Terobati, Well Come Camat Mediansah.

Setelah perjalanan yang penuh semangat, peserta tiba di garis finis di depan Kantor Kementerian Agama Lampung Barat, yang ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Parosil.

Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan pembagian doorprize bagi peserta yang beruntung, yang diundi berdasarkan kupon yang dibagikan sebelumnya.

Sebanyak 3.250 lembar kupon disediakan panitia untuk doorprize, sebagai bagian dari apresiasi kepada peserta yang telah berpartisipasi dalam acara tersebut.

Semenntara itu, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat, Miftahus Surur, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Bupati Parosil dan seluruh unsur Forkopimda yang telah mendukung dan hadir dalam acara tersebut.

“Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi kita semua, tidak hanya dalam membangun kebersamaan, tetapi juga dalam menjaga kesehatan bersama,” ujar Miftahus.

Acara yang berlangsung meriah ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Mad Hasnurin, Ketua DPRD Edi Novial, Ketua TP-PKK Partinia Mabsus, Sekda Nukman, serta kepala perangkat daerah Lampung Barat.

Bacaan menarik :  Parosil Sebut Lulusan Bahasa Lampung Memiliki Peluang Besar Untuk Karir Guru di Lampung Barat.

Kegiatan jalan sehat ini merupakan bagian dari serangkaian acara untuk memperingati HUT ke-80 RI, yang tidak hanya bertujuan untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga untuk memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas antar warga, dengan tetap menjaga kerukunan dalam keberagaman.

Sebagai bentuk komitmen, kegiatan ini juga mencerminkan semangat perjuangan dalam membangun Indonesia yang lebih baik di masa depan.

Bagikan postingan
Unit PPA Polres Tangsel Ungkap Kasus Seksual Pencabulan
0
Laskar Hukum Indonesia Kukuhkan Pengurus DPP 2026-2031, Siap Wujudkan Penegakan Hukum Berkeadilan
0
Satnarkoba Polres Metro Menyapa, Mamang Becak dan Tukang Siomay Bahagia!!
0
Rangkaian HPN 2026, 200 Wartawan Siap Berangkat ‘Retret’ Orientasi Kebangsaan dan Bela Negara
0
MENTARITV TEMANI IBADAH PUASA ANAK JADI LEBIH MENYENANGKAN DENGAN RANGKAIAN PROGRAM “RAMADAN CERIA” “Kultum Ceria 2026”, “Abang L The Explorer Belajar Puasa”, hingga Program Animasi “New
0
Progam “Aksi 2026”, Program Kultum “Shihab & Shihab 2026”, Spesial Program “Pesta Raya Ramadan” Hingga BRI Super League Hadir Mewarnai Ramadan 1447 H
0
Kejari Pringsewu Berganti Pimpinan, Komitmen Integritas Ditegaskan
0
SCTV MENCARI GENERASI BARU PENYANYI POP TANAH AIR LEWAT “THE ICON INDONESIA”
0
Pemkab Lamtim Buka Peluang Investor Asing Menanamkan Modalnya di Lampung Timur
0
BRI Salurkan Bantuan Sembako Lewat Ponpes Al Ma’ruf ke Warga Kurang Mampu di Desa Sumber Jaya
0
Bupati Lampung Timur Berharap Pembangunan Pembatas Permanen di Kawasan TNWK Agar Tidak Terjadi Konflik
0
Rumah Terendam, Tugas Tetap Jalan: Trauma Healing Mabes Polri Hadir untuk Personel Polres Aceh Tamiang
0