Munas Ke-5 BPTKI-DMI Tahun 2024

Penulis :

Lucky sun

Jakarta ,traznews.com Badan Pembina Taman Kanak-Kanak Islam Indonesia (BPTKI) Dewan Masjid Indonesia (DMI) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke-5 pada Sabtu, 21 September 2024, di Hotel Tavia Cempaka Putih, Jakarta.

 

Ketua Umum BPTKI-DMI, Dra. Hj. Siti Fatimah, AM., S.H., MM., yang telah memimpin selama tiga periode, menyampaikan bahwa Munas kali ini bertujuan untuk memilih pengurus baru. “Ini adalah Munas kelima BPTKI-DMI selama saya memimpin. Sebagai pendiri organisasi ini, sudah saatnya saya menyerahkan kepemimpinan kepada yang baru,” ujar Siti Fatimah.

 

Ia menjelaskan bahwa pemilihan akan dilakukan melalui sistem formatur. Sebanyak 12 orang akan dipilih, di mana 3 orang di antaranya akan menjadi calon ketua. “Siapa pun yang terpilih nantinya akan memimpin sidang formatur, dan mereka akan menentukan pengurus harian dalam waktu satu jam,” tambahnya.

Bacaan menarik :  Kapolda Metro Jaya Buka Lomba Dai Cilik dlm rangka HUT ke -76 Bhayangkara

 

Siti Fatimah juga menyoroti pentingnya peningkatan visi dan misi organisasi, terutama dalam mendidik anak-anak sejak usia dini. “Kita harus mempersiapkan anak-anak dengan pendidikan intensif sejak usia dini. Jika itu dilakukan dengan baik, Insya Allah, ketika mereka mencapai usia 40 tahun, mereka akan menjadi pemimpin yang tangguh dan berakhlak mulia, sebagaimana yang diajarkan oleh Allah dalam Al-Qur’an,” jelasnya.

 

Munas kali ini dihadiri oleh perwakilan dari 24 wilayah di seluruh Indonesia, mulai dari Sabang hingga Merauke. “Peserta terbanyak berasal dari Banten, dengan 24 peserta. Wilayah-wilayah lain seperti Kalimantan Tengah dan Papua juga mengirimkan perwakilan, meskipun jumlahnya lebih sedikit,” kata Siti Fatimah.

Bacaan menarik :  The value of Ant-virus Software

 

Selama masa jabatannya, Siti Fatimah telah melantik 23 wilayah, dan masih ada 3 wilayah yang akan segera dilantik. “Setelah Munas ini, akan ada pergantian ketua umum. Saya yakin kepengurusan baru akan melanjutkan program-program yang sudah berjalan dan meningkatkan kinerja organisasi,” ungkapnya.

 

Ia juga menegaskan pentingnya kerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam hal pendidikan anak usia dini. “Hubungan kami dengan Kemendikbud, terutama Direktorat PAUD, sangat baik. Kami akan terus bersinergi untuk meningkatkan program-program pendidikan,” tutupnya.

 

Siti Fatimah berharap, di bawah kepemimpinan baru, BPTKI-DMI dapat terus berkembang dan semakin diterima oleh masyarakat.

Bagikan postingan
Belum Lama di Bangun, Hubungan Pasir, Semen dan Batu di jalan Lingkungan Pekon Sukajaya Mulai Tidak Akur!!!!
0
Safari Dakwah Ponpes Alhidayah Pringsewu Gelar Santunan Anak Yatim dan Sampaikan Tausiyah Pentingnya Pendidikan Agama
0
Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025
0
Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
0
Wakapolda Metro Jaya Pimpin Penutupan Pendidikan dan Pelantikan Bintara Polri Gelombang II TA 2024
0
Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
0
Kapolres Metro Bekasi Gelar Rakord Lintas Sektoral Operasi Lilin Jaya 2024 untuk Pengamanan Libur Panjang, Natal, dan Tahun Baru
0
Safari Ketua DPW BRNR Provinsi Lampung, Pembekalan Tim BRNR Di Lampung Selatan Dan Kota Bandar Lampung
0
Publik Expose Insidentil PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY)
0
Pabbajja Samanera Sementara 2024; Ribuan Umat Buddha Dan Masyarakat Umum Diundang Meramaikan Perjalanan Spiritual Terbesar  Di Kota Tangerang”
0
Wakil Indonesia, Clara Xintia, Masuk Final dan Jadi Top 10 di Asian Cup 2024
0
Kota Denpasar Bali Berhasil Raih Penghargaan Di APBD Award 2024
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!