POLRES LAMPUNG BARAT LAKSANAKAN APEL PERGESERAN PASUKAN PENGAMANAN TPS

Penulis :

Lampung Barat—Polres Lampung Barat menggelar Apel pergeseran pasukan pengamanan TPS di pimpin oleh Kapolres Lampung Barat Akbp Ryky Widya Muharam, S.H., S.Ik. di lapangan Apel Mapolres Lampung Barat. Senin *(11/02/24).

Dalam kesempatan apel tersebut Kapolres menyampaikan pesan pesan kepada para personel yang akan melaksanakan pengamanan di TPS-TPS di seluruh wilayah kabupaten Lampung Barat.
“rekan-rekan sekalian saya titip pesan untuk kalian semua yang mulai hari ini hingga 3 hari kedepan melaksanakan pengamanan pada Tps sesuai dengan plotingan masing masing, yang pertama jaga nama baik Institusi kita jangan berbuat yang melanggar aturan, yang kedua jaga netralitas kita, jangan sampai rekan rekan mempengaruhi para pemilih dan yang terakhir jaga diri baik baik tetap hati hati dan tetap laksanakan ibadah kepada Tuhan”. ucap Kapolres.

Bacaan menarik :  Miliki Inovasi Cemerlang,  5 Pemuda Pelopor Lambar  Ikuti Seleksi Tingkat Provinsi 

Pada pengamanan TPS pemilu tahun 2024 ini Polres Lampung Barat menerjunkan sebanyak 208 personel yang akan mengamankan 982 TPS diseluruh kabupaten Lampung Barat. Polres Lampung Barat Juga menerapkan sistem pengamanan dengan menetapkan kategori kerawanan pada tiap-tiap TPS diantaranya kategori Tps Kurang Rawan, Rawan dan Sangat Rawan.

Untuk kategori Tps Kurang Rawan sebanyak 937 Tps dengan Pola pengamanan 2 polisi dan 16-28 linmas akan mengamankan 8-14 Tps. Untuk kategori Tps Rawan sebanyak 42 Tps dengan Pola pengamanan 2 polis dan 4 linmas akan mengamankan 2 Tps. sedangkan untuk Tps Kategori sangat rawan sebanyak 3 Tps dengan pola pengamanan 2 polisi dan 2 linmas akan mengamankan 1 Tps.

Adapun 3 Tps dengan kategori sangat Rawan yaitu 1 Tps di way tenong, 1 Tps di Sumber Jaya dan 1 Tps di Bandar Negeri Suoh. Tps sangat Rawan tersebut ditentukan berdasarkan letak Tps yang secara Geografis sangat sulit ditempuh dan keberdaannya terpisah jauh degan tps lainnya, selain itu Tps sangat rawan ditentukan karena memiliki sejarah konflik atau aksi protes warga terhadap KPPS Serta Tps tersebut berada didaerah sengketa batas wilayah.

Bacaan menarik :  Hujan Lebat Berteduh Di Pinggiran Tebing, Lima Anak Tertimbun Longsor, 4 Selamat, 1 Meninggal Dunia .

Secara terpisah kabag Ops Polres Lampung Barat Kompol Ery Hafri, S.H. Selaku pengendali Operasi mengatakan bahwa seluruh personel yang akan melaksanakan pengaman Tps tersebut telah dibekali beberapa kebutuhan individu personel.
“jadi rekan rekan yang akan berangkat untuk mengamankan Tps ini sudah kita bekali dengan kebutuhan individu personel seperti baju, handuk, jas hujan, matras, vitamin dan lain lain, kita berdoa semoga pengamanan pemilu tahun 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar serta seluruh personel yang melaksanakan pengaman Tps diberi keselamatan dan kesehatan hingga nanti selesai menjalankan tugas.” tutup kabag ops

Bagikan postingan
Belum Lama di Bangun, Hubungan Pasir, Semen dan Batu di jalan Lingkungan Pekon Sukajaya Mulai Tidak Akur!!!!
0
Safari Dakwah Ponpes Alhidayah Pringsewu Gelar Santunan Anak Yatim dan Sampaikan Tausiyah Pentingnya Pendidikan Agama
0
Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025
0
Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
0
Wakapolda Metro Jaya Pimpin Penutupan Pendidikan dan Pelantikan Bintara Polri Gelombang II TA 2024
0
Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
0
Kapolres Metro Bekasi Gelar Rakord Lintas Sektoral Operasi Lilin Jaya 2024 untuk Pengamanan Libur Panjang, Natal, dan Tahun Baru
0
Safari Ketua DPW BRNR Provinsi Lampung, Pembekalan Tim BRNR Di Lampung Selatan Dan Kota Bandar Lampung
0
Publik Expose Insidentil PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY)
0
Pabbajja Samanera Sementara 2024; Ribuan Umat Buddha Dan Masyarakat Umum Diundang Meramaikan Perjalanan Spiritual Terbesar  Di Kota Tangerang”
0
Wakil Indonesia, Clara Xintia, Masuk Final dan Jadi Top 10 di Asian Cup 2024
0
Kota Denpasar Bali Berhasil Raih Penghargaan Di APBD Award 2024
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!