Warga Suoh Tenggelam Saat Memancing, Tim Lakukan Pencarian .

Penulis :

Lampung Barat— Kepolisian Sektor (Polsek) Suoh Polres Lampung Barat melakukan pencarian terhadap seorang warga yang tenggelam pada saat memancing di sungai Semuong Pekon Roworejo kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat. Jumat (03/05/2024).

Korban seorang laki laki MA (22) warga Rejomulyo 2 Pekon Roworejo kecamatan Suoh kabupaten Lampung Barat sampai saat ini belum di temukan.

Kejadian bermula saat korban MA bersama dua orang rekannya memancing di sungai bersama sama namun saat korban MA ingin pindah spot memancing korban terpeleset dan terjatuh kedalam sungai semuong.

Kedua rekannya berusaha menolong namun karena lokasi tersebut sulit dan arus sungai yang sangat deras serta bebatuan sehingga tidak membuahkan hasil. Kemudian rekan rekan korban segera melaporkan kepada aparatur pekon dan Polsek Suoh.

Bacaan menarik :  Sekolah Kopi Menjadi Lokasi Kegiatan, Aaniversari Sewindu CBCL Chapter Lampung Barat Oktober Mendatang.

Kapolsek Suoh Iptu Edwar Panjaitan mewakili Kapolres Lampung Barat Akbp Ryky Widya Muharam mengatakan bahwa pihaknya bersama dengan TNI, BPBD dan warga masyarakat saat ini sedang berupaya melakukan pencarian korban.

“Kami Polsek Suoh, rekan rekan TNI, BPBD dan masyarakat bahu membahu melakukan pencarian korban. Kendalanya saat ini arus sungai sedang tidak bersahabat karena curah hujan tinggi. Namun pencarian kita maksimalkan semoga korban dapat segera ditemukan.” Kata kapolsek.

Pihak Polsek juga menghimbau kepada masyarakat Suoh khususnya, agar tidak pergi kesungai dulu karena curah hujan yang tidak menentu sehingga sewaktu waktu air sungai bisa meluap.
(**)

Bagikan postingan
Berinteraksi Langsung! Ribuan Warga Berebut Swafoto dengan Kyay Mirza
0
Muswil PWDPI Lampung, Ike Edwin: Orang Sukses Karena Disiplin
0
Ketum GPMI Tegaskan Pentingnya Program Maghrib Mengaji, Tolak Dukungan Anies Baswedan
0
Kapolda Lampung Cek Langsung Kelengkapan Gudang Logistik Milik KPU Tulang Bawang
0
Debat Kandidat Kedua Paslon 01 Fauzi-Laras Komitmen Bangun Pringsewu Melalui Program Unggulan
0
Pembagian Dana BLT, Tahap I II III, Th.2024 Ke Pada 25 ( KPM ) Berjalan Kondusif.
0
Silaturahmi Pengurus BRNR Kecamatan Pondok Aren: Fokus Perkuat Kepengurusan Wilayah
0
Mengenal Pafi Desabumiwaras: Transformasi Digital untuk Pembelajaran yang Lebih Efektif
0
Pafi Desabatuinan: Inovasi Terkini dalam Dunia Pendidikan dan Pelatihan
0
Ela-Azwar Akan Wujudkan Perubahan Ekonomi Masyarakat Lampung Timur
0
Polsek Jatinegara Ungkap Kasus Curanmor Dan Kasus Narkoba 
0
Forum Alumni BEM Laksanakan Diskusi, Dukung Penuh Asta Cita Prabowo Gibran, Cek Infonya Sekarang
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!