LampungBarat-Masyarakat Pemangku Mekar Sari Pekon Pura Mekar Kecamatan Gedung Surian bahu-membahu melaksanakan giat gotong royong memperbaiki kondisi jembatan kayu yang menghubungkan pekon gedung Surian menuju pekon pura mekar.
Gotong Royong memperbaiki jembatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (02/06/22).
Nampak dilokasi Boimin, Peratin Gedung Surian ikut bahu membahu bersama warga dalam kegiatan gotong royong tersebut.
“Hari ini kita bersama masyarakat Pemangku Mekar Sari Pekon Pura Mekar Kecamatan Pekon Gedung Surian melaksanakan giat gotong royong memperbaiki jembatan penghubung Pekon Gedung Surian dengan Pekon Pura Mekar serta Pekon Pekon Lainya yang mulai mengalami kerusakan”
Gotong Royong ini sangat penting kita lakukan mengingat kondisi jembatan tersebut sudah sangat mengkhawatirkan, makanya kami ambil langkah perbaikan sementara untuk menghindari kerusakan-kerusakan yang lebih parah, serta memberikan kenyamanan kepada pengguna kendaraan roda dua maupun roda empat saat sedang melintasinya jembatan tersebut.
“Material kayu yang digunakan berupa papan, paku yang digunakan kita dapatkan dari swadaya masyarakat sekitar yang peduli akan kondisi jembatan tersebut” tutur Boimin
Lanjut Boimin,jembatan tersebut bersifat sementara karena jembatan yang asli mengalami kerusakan akibat derasnya arus sungai yang mengalir.
Kepada pemerintah daerah melalui dinas terkait kami harapkan Semoga Jembatan tersebut untuk segera mendapat penanganan dan masuk ke dalam skala prioritas.
“Kita sangat menghawatirkan apabila tidak segera ditangani akan dapat mengganggu aktivitas ekonomi warga masyarakat sekitar” pungkasnya.