Surabaya ,traznews.com Silaturahmi Haji dan Umrah Indonesia (SAHI) menggelar pelatihan dan sertifikasi pembimbing haji dan umrah. Acara dilaksakan di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, 16-18 Desember 2023.
Wakil Sekjen DPP SAHI, Rusti Yanti mengatakan, sertifikasi merupakan program dari pemerintah dan merupakan suatu pengakuan terhadap tenaga kerja yang mempunyai pengetahuan, ketrampilan dan sikap kerja yang sesuai dengan standart kompetensi yang dipersyaratkan oleh pemerintah.
“Para peserta yang mengikuti pelatihan sertifikasi dan memegang sertifikat ini terjamin atas kredibilitas dalam melakukan suatu pekerjaan khususnya dalam penyelenggaraan bimbingan ibadah haji maupun umrah,” ucap Hj. Rusti kepada media, Sabtu (16/12/2023).
Lebih lanjut, Hj. Rusti menjelaskan pentingnya sertifikasi ini untuk masyarakat, dimana pembimbing ibadah haji mendapatkan pendidikan, legalitas dan lisensi dari negara untuk melaksanakan bimbingan kepada para calon jamaah haji maupun umrah.
“Pentingnya sertifikasi untuk memberikan lisensi kepada para pembimbing yang berkompeten. Tujuannya tentu memberikan tujuan pelaksanaan bimbingan manasik kepada para jemaah haji, sehingga para jamaah haji mendapatkan haji yang mabrur dan mabrurah,” terangnya.
Menurut Hj. Rusti Yanti, minat masyarakat Indonesia untuk menjalankan ibadah haji dan umrah sangat tinggi, sehingga sertifikasi ini sangat penting dalam rangka menjaga kesucian ibadah haji.
“Kita akan continue menggelar pelatihan dan sertifikasi pembimbing haji, Saat ini di Surabaya, insya Allah dalam waktu dekat akan digelar di wilayah-wilayah lainnya,” ucapnya.
Sementara itu, Dewan Pengawas Silaturahmi Haji dan Umrah Indonesia (SAHI) DR. Hj. Siti Marifah Ma’ruf Amin menjelaskan, para pembimbing atau petugas haji mempunyai peranan penting dalam menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji.
“Para pembimbing juga harus memberikan pelayanan dan bimbingan kepada para jamaah sehingga jamaah akan merasa aman, nyaman dan beribadah dengan tenang,” jelasnya.
Ketum SAHI H. Abdul Khaliq Ahmad mengatakan, sertifikasi pembimbing ibadah haji dan umrah merupakan program daripada visi misi SAHI.
DPW SAHI Jatim DR. Fauzan Zenrif
Abuamin,S.Pd dan Sekretaris SAHI DPW Jatim Abuamin,S.Pd hadir dalam acara sertifikasi haji dan umrah tersebut.
Acara pelatihan dan sertifikasi pembimbing haji dan umrah ini menggandeng Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Fadar Tour and Travel, dan dihadiri oleh unsur Kementerian Agama, IPMHUI, serta puluhan peserta yang mengikuti programn sertifikasi pembimbing haji.