Rekpro Afirmatif Upaya Polri Layani Masyarakat DI Daerah 3 T

Penulis :

Lucky sun

JAKARTA,traznews.com  Polri terus berupaya mengoptimalkan pelayanan terhadap masyarakat.

Salah satunya melaui rekrutmen proaktif (Rekpro) jalur affirmative. Yakni merekrut anggota Kapolisian sesuai dengan tantangan zaman dan kebutuhan organisasi.

Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (As SDM) Polri Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan, rekpro affirmative juga sebagai bentuk bentuk penguatan personel di wilayah 3T; terluar, terjauh, dan terpencil.

“Sehingga masyarakat di wilayah tersebut dapat tetap terlayani oleh Kepolisian secara merata dan optimal,” kata Dedi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (25/6).

Rekpro jalur affirmative ini, sudah dilakukan di beberapa wilayah antara lain di Papua, Jambi dan pulau-pulau terluar, terjauh dan terpencil.

Misalnya, di Jambi. Polda Jambi bahkan melakukan rekrutmen terhadap Suku Anak Dalam dengan program Polisi Rimba.

Bacaan menarik :  Danlanal Bandung Lepas Peserta IFG Bike For Charity di Tasikmalaya

Karo SDM Polda Jambi, Kombes Pol Maulana Hamdan menjelaskan program ini adalah bentuk sinkronisasi program dari Kapolri yang diaplikasikan oleh Kapolda Jambi sesuai situasi dan karakteristik wilayah hukum Polda Jambi.

Program rekpro affirmative ini setiap tahun dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Kapolri No 14/2015 Tentang Sistem Pendidikan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Lalu Peraturan Kapolri No 10/2016 Tentang Penerimaan Calon Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Peraturan Kapolri No 10/2019 Tentang Rekrutmen Calon Anggota Polri.

Brigadir Dua (Bripda) Seri Santoso, yang merupakan anggota Bintara Polri yang berasal dari Suku Anak Dalam (SAD) Jambi.

Ia dikenal sebagai polisi rimba yang berada di Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas).

Bacaan menarik :  Lanal Simeulue Laksanakan Upacara Bendera 17 Mei 2024 

“Kebanggaan bagi saya menjadi sebagian dari keluarga besar Kepolisian Negara Republik Indonesia, di mana dulu keberadaan kami Suku Anak Dalam tidak terlalu diperhatikan,” kata Seri.

Selain Seri, terdapat dua Suku Anak Dalam, yang juga telah menjadi anggota Polisi mereka adalah Bripda Perbal Tampung dan Bripda Jeni Adi Saputra.

Ketiga warga Anak Suku Dalam ini dilantik menjadi polisi pada 22 Desember 2021. Bripda Seri kini berdinas di Polsek Pelepat wilayah hukum Polres Muaro Bungo. Sementara Bripda Perbal berdinas di Polres Sarolangun dan Bripda Jeni di Polres Merangin.

Bagikan postingan
2 Pekerja PJA Lumbok Seminung Meninggal Dunia Kesetrum
0
Novianti dan Ana Martila Hadiri Senam Bersama Ibu-ibu di Dua Tempat yang Berbeda
0
Ini Sosok Jagoan Yang Siram Korban Dengan Air Keras Di Pulo Gebang, Begini Pengakuannya Kepada Polisi
0
Kodim 0422 Lampung Barat Dan Seluruh Prajurit TNI-AD Seluruh Indonesia Dapat Kaporlap Baru Dari Bapak KASAD
0
Cegah beredarnya uang palsu Polsek Bengkunat laksanakan patroli rutin 
0
Waspadai Bahaya Judi, Polisi Tangkap Dua Pelaku Perjudian di Bandar Lampung
0
MD KAHMI Lampung Barat Dukung Program Pusat salurkan PMT terhadap masyarakat
0
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Polsek Duren Sawit Berhasil Ungkap Tiga Kasus Kriminal
0
Jalankan Program Asta Cita, Polres Bandara Soekarno Hatta Bongkar Dua Kasus TPPO
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!