Operasi ‘Mantap Praja Jaya 2024’: Polda Metro Jaya Turunkan 180 Personel untuk Kampanye Pilkada

Penulis :

Lucky sun

Jakarta,traznews. com Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, Pemprov DKI Jakarta, serta sejumlah stakeholder terkait menerjunkan 180 personel untuk mengamankan kampanye Pilkada Jakarta dalam operasi “Mantap Praja Jaya 2024.”

 

Operasi ini mengutamakan pendekatan preemtif dan preventif untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama masa kampanye.

“Kami mengedepankan pendekatan preemtif dan preventif dalam operasi ini, dengan tujuan utama menjaga situasi tetap kondusif serta menghindari potensi gangguan keamanan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Rabu, (6/11/2024).

Ade Ary menyebutkan bahwa 180 personel yang dikerahkan tergabung dalam satuan tugas operasi daerah (Satgasopsda) dan akan disebar di empat wilayah utama di Jakarta.

Bacaan menarik : 

*Sebaran Personel di Jakarta*

– *Jakarta Selatan*: 98 personel, ditempatkan di beberapa titik seperti jln Kapten Tandean Mampang (22 personel), di jln karang asri (10 personil), di kantor DPP PKS psr Minggu (22 personil), di RW, 10 Kel. Psr Minggu (22 personil), di gd Auditorium Mampang (22 personil)
– *Jakarta Timur*: 32 personel di jln Raya Mabes Hankam 10 personil, di jln mesjid Siiun Ceger kec. Cipayung sejumlah 22 personil.
– *Jakarta Pusat*: 40 personel di studio TVRI sejumlah 40 personil.
– *Jakarta Utara*: 40 personil, ditempatkan di jln Semper Barat Cilincing Jakut sejumlah 40 personil.

Ade Ary juga menambahkan bahwa rekayasa lalu lintas akan dilakukan secara situasional sesuai kondisi lapangan. Masyarakat diimbau agar menghindari lokasi kampanye untuk mencegah kemacetan dan mencari rute alternatif.

Bacaan menarik :  Fidelis Nggol, Kepala Biro Setda Papua Selatan, Raih Penghargaan SAKIP Award 2024

“Kami menyarankan masyarakat untuk mencari rute alternatif dan menghindari kawasan kampanye guna mengurangi kepadatan lalu lintas. Ini adalah upaya kita bersama untuk memastikan kelancaran aktivitas sehari-hari warga,” tambahnya.

Polda Metro Jaya berharap agar masyarakat tetap waspada menjaga barang-barang pribadi selama mengikuti atau menonton kampanye.

“Kami berharap semua pihak dapat menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif, sehingga kegiatan kampanye bisa berjalan dengan tertib,” pungkas Ade Ary.

Bagikan postingan
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Polsek Duren Sawit Berhasil Ungkap Tiga Kasus Kriminal
0
Jalankan Program Asta Cita, Polres Bandara Soekarno Hatta Bongkar Dua Kasus TPPO
0
Operasi ‘Mantap Praja Jaya 2024’: Polda Metro Jaya Turunkan 180 Personel untuk Kampanye Pilkada
0
Tim Renakta Ditreskrimum Polda Lampung Gulung Jaringan PRostitusi Online di Bandar Lampung
0
Pujakesuma Lambar Silaturahmi Ke Dewan Penasehat Pujakesuma Parosil Mabsus
0
Pafi Desahansisi: Memberikan Vaksin Kesehatan Masyarakat Bagi Desa Hansisi
0
Tinjau Lokasi Bencana Angin Kencang di Sukoharjo Pringsewu, Kapolda Berikan Tali Asih
0
Aloysius Desak Presiden Perintahkan BPN Jabar Batalkan Hak Guna Bangun kepada Anak Perusahaan PT Summarecon
0
LPPM dan GMBI Lampung Barat Bahas Pendampingan Desa Wisata Srimenanti
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!