Nikmati jalan mulus,Warga Metro ucapkan terima kasih ke Gubernur

Penulis :

Red

METRO – Masyarakat dan pengendara Jalan Budi Utomo dan Jalan Pattimura Kota Metro senang kedua jalan tersebut diperbaiki oleh Dinas Bina Marga Provinsi Lampung.

Pasalnya, sebelumnya kondisi jalan tersebut sangat memperihatinkan dan kerap menyebabkan kecelakaan.

Salah satu warga sekitar Jalan Budi Utomo, Tugiman mengaku senang dengan adanya perbaikan jalan itu. Lantaran tidak sedikit pelintas yang mengalami kecelakaan di lokasi jalan tersebut.

“Iya, mudah-mudahan jalan ini cepat selesai, agar dapat cepat di nikmati para pengguna jalan lagi sekali lagi sebagai warga kami ucapkan banyak terimakasih kepada Gubernur Lampung dan Wali Kota Metro sudah mendenger keluhan masyarakat,” kata dia saat diwawancarai, Kamis (21/7).

Bacaan menarik :  Tim Dokkes Polres Lambar Cek Kesehatan Gratis Petugas PPK dan PPS Pasca pemungutan Suara

Rezky Ananda Lubis warga sekitar Jalan Pattimura sangat mengapresiasi perbaikan yang dilakukan Pemerintah Provinsi Lampung dan Kota Metro di Jalan Pattimura.

“Ya sudah cukup lama jalan mengalami kerusakan, alhamdulilah sudah dibenahi jadi lebih nyaman lagi penguna jalan yang melintas,” ujarnya.

Senada dikatakan Teguh pemilik usaha Degan 29. Pihaknya berterimaksih kepada pemerintah sebagai warga dan pengusaha kecil sangat terbantu dengan perbaikan jalan tersebut.

“Saya sebagai pengusaha sudah lama mengharapkan agar jalan diperbaiki, dengan perbaikan jalan ini minimal banyak yang melintas di jalan Pattimura,” pungkasnya.

Selain Jalan Budi Utomo dan Pattimura, perbaikan juga dilakukan di Jalan Achmad Yani, Jalan Nusantara dan Jalan Ratuprawira Negara.

Bacaan menarik :  Malam Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Rombongan Gajah Kunjungi Kediaman Warga Suoh.
Bagikan postingan
Muswil PWDPI Lampung, Ike Edwin: Orang Sukses Karena Disiplin
0
Ketum GPMI Tegaskan Pentingnya Program Maghrib Mengaji, Tolak Dukungan Anies Baswedan
0
Kapolda Lampung Cek Langsung Kelengkapan Gudang Logistik Milik KPU Tulang Bawang
0
Debat Kandidat Kedua Paslon 01 Fauzi-Laras Komitmen Bangun Pringsewu Melalui Program Unggulan
0
Pembagian Dana BLT, Tahap I II III, Th.2024 Ke Pada 25 ( KPM ) Berjalan Kondusif.
0
Silaturahmi Pengurus BRNR Kecamatan Pondok Aren: Fokus Perkuat Kepengurusan Wilayah
0
Mengenal Pafi Desabumiwaras: Transformasi Digital untuk Pembelajaran yang Lebih Efektif
0
Pafi Desabatuinan: Inovasi Terkini dalam Dunia Pendidikan dan Pelatihan
0
Ela-Azwar Akan Wujudkan Perubahan Ekonomi Masyarakat Lampung Timur
0
Polsek Jatinegara Ungkap Kasus Curanmor Dan Kasus Narkoba 
0
Forum Alumni BEM Laksanakan Diskusi, Dukung Penuh Asta Cita Prabowo Gibran, Cek Infonya Sekarang
0
Mediasi Terkait Polemik Donasi Pertemuan Pratiwi Noviyanthi Dan Agus Salim Digelar  Di Gedung Joang Jakarta 
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!