LANTAMAL III JAKARTA GELAR APEL GABUNGAN DAN UPACARA BENDERA 17 AN

Penulis :

Lucky sun

TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. yang diwakili Komandan Denma Lantamal III Jakarta Letkol Marinir Suherman menggelar apel gabungan dan upacara bendera 17-an yang diikuti seluruh prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lantamal III Jakarta bertempat di lapangan apel Mako Lantamal III Jakarta Jl. Gunung Sahari No. 2 Ancol, Jakarta Utara, Rabu (17/05/2023).

 

Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. dalam amanatnya yang dibacakan Dandenma Lantamal III Jakarta menekankan “Saya mengajak seluruh prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut untuk terus meningkatkan profesionalisme demi mewujudkan TNI Angkatan Laut yang profesional, modern dan tangguh. Ketika menyikapi kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara kita harus senantiasa menjungjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa. Di tengah perbedaan yang ada hendaknya kita saling melengkapi dengan menghargai kebhinnekaan dan memupuk semangat gotong-royong. Kita harus menjaga soliditas dan sinergitas tidak hanya di lingkungan TNI-Polri tetapi juga dengan instansi dan lembaga pemerintahan, serta elemen masyarakat lainnya”.

Bacaan menarik :  Gencarkan Patroli Hingga Dini Hari, Tim Patroli Presisi Polresltro Jakpus Berhasil Mengamankan Remaja Saat Hendak Tawuran

 

Selain itu Kasal juga menegaskan “Kehadiran TNI Angkatan Laut harus dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar serta dapat memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada. Hal ini telah kita buktikan dengan membangun Kampung Bahari Nusantara (KBN) sebagai wadah pembinaan masyarakat maritim dalam membantu mengatasi berbagai permasalahan khususnya di bidang ekonomi, pendidikan, kesehatan, pariwisata dan pertahanan. Kita harus mampu menjadi TNI Angkatan Laut yang mencintai rakyat dan juga dicintai oleh rakyat”.

 

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Bagikan postingan
Polsek Pademangan Berhasil Ungkap Kasus Curanmor, Narkotika dan Tawuran
0
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
0
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
0
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
0
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
0
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
0
Jum’at Curhat, Polsek Sekincau Ajak Warga Jaga Kamtibmas.
0
Ciptakan Pilkada Serentak 2024 Aman dan Damai di NTB, Kaops NCS Polri Minta Para Kapolres Bisa Kelola Potensi Konflik
0
Bersama NCS Polri, Masyarakat NTB Kompak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024
0
Polres Jakbar Gelar Ngopi Bada Ashar Untuk Persiapan  Pilkada 2024 Yang Aman Dan Kondusif
0
Peraih Medali Emas Olimpiade Siswa Persiapkan Diri 2 Tahun Untuk Seleksi Akpol
0
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Penipuan Trading Forex
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!