Komandan Lanal Bandung Hadiri Upacara Penutupan Dikreg Ke-51 Sesko TNI TA 2023

Penulis :

Lucky sun

TNI AL, Bandung,- Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati. S.T., M.Sc., M.Tr.Hanla., menghadiri Upacara Penutupan Pendidikan Reguler (Dikreg) Ke-51 Sesko TNI TA. 2023 yang dipimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A., selaku Inspektur Upacara di Gedung Serasan Sesko TNI, Bandung, Jawa Barat, Kamis (02/11/2023).

 

Dalam amanatnya, Panglima TNI menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh Perwira Siswa TNI, Polri dan Siswa Negara Sahabat, atas prestasi dan kesuksesan yang telah diraih dalam menyelesaikan Pendidikan Dikreg Ke-51 Sesko TNI dengan aman dan lancar.

 

Pencapaian tersebut bukan hanya semata-mata hasil dari jerih payah para Pasis selama menjalani pendidikan, namun diatas semua itu, merupakan kehendak Tuhan Yang Maha Esa, dan do’a dari keluarga para Pasis yang selalu mengharapkan hasil yang terbaik.

Bacaan menarik :  Kapolsek Pagedangan Polres Tangsel Imbau Warganya Bisa Titip Kendaraan Di Polsek Saat Mudik Lebaran

 

Mencermati situasi dan perkembangan ancaman yang semakin dinamis dan tugas kedepan yang semakin berat, TNI-Polri harus terus beradaptasi dalam menghadapinya. Ancaman ditataran global dan regional berupa potensi konflik terbuka, serangan siber, gejolak ekonomi, dan perubahan iklim harus menjadi kewaspadaan kita bersama. Selain itu, dilingkup nasional, potensi kerawanan berupa ancaman terorisme, separatisme, radikalisme, bencana alam, konflik sosial dan keamanan perbatasan juga harus terus kita antisipasi secara serius.

 

Sebelum menutup amanatnya, Panglima TNI menyampaikan beberapa penekanan kepada para lulusan Sesko TNI, sebagai modal pengabdian selanjutnya antara lain pertebal selalu keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dan pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Tri Brata sebagai landasan utama dalam bertugas, selalu tingkatkan sumber daya manusia satuan dimanapun kalian bertugas dengan senantiasa menjadi bagian dari strategi dan solusi organisasi, sehingga dapat menjawab tantangan tugas TNI-Polri dimasa mendatang, senantiasa mengasah diri dalam kemampuan intelektual, kematangan emosional dan kesantunan prilaku, sebagai karier penerus estafet kepemimpinan TNI Polri, jaga nama baik Alumni Sesko TNI dengan senantiasa berperan aktif dan berkontribusi melalui pemikiran-pemikiran strategis dan jaga soliditas serta kekompakan yang telah terjalin. Ingatlah bahwa sejarah panjang Indonesia telah membuktikan bahwa kunci jawaban atas segala permasalahan bangsa adalah bersatunya segenap komponen dan putra putri terbaik bangsa.

Bacaan menarik :  Kejari Terima Lapdu, Garda Aktif Tangerang Raya atas Dugaan Oknum Petugas BPN dan Pejabat Pemerintah yang Terindikasi Mafia Tanah

 

Dikreg Ke-51 Sesko TNI TA. 2023 diikuti sebanyak 159 Pasis yang terdiri dari 61 Pasis TNI Angkatan Darat, 41 Pasis TNI Angkatan Laut, 36 Pasis TNI Angkatan Udara, 14 Pasis Polri, 7 Pasis Negara Sahabat yang masing-masing berasal dari Negara Arab Saudi, Malaysia, India, Pakistan, Singapura, dan 2 Pasis dari Australia.

 

(Pen Lanal Bandung)

Bagikan postingan
Begini Respon Saat Qudratul Ikhwan Hadiri Maulid Nabi di Pesantren Darul Ishlah
0
3 Atlet Judo Polri Tambah Emas Dan Perak Di PON XXI Aceh Sumut
0
Dekatkan Diri Lewat Ngopi Kamtibmas, Polsek Pulogadung Sampaikan Pesan Kamtibmas
0
Persija vs Dewa United, Polisi Kerahkan 2.178 Personel Di GBK Senayan
0
Ulang Tahun PAFI Kupang Timur Ke-77 Harapkan Edukasi Cerdas
0
Kasat Lantas Polres Lampung Barat, IPTU Samsi Rizal AB, S.E,.M.H,: Piket Fungsi dan Kompi Siaga Amankan Wilayah
0
Warga dan Polisi Berhasil Tangkap Seorang Pencuri Motor Bersenpi di Bandar Lampung
0
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Qudrarul-Hankam Menyapa Masyarakat Penawar Aji Kampung Karya Makmur
0
Kecelakaan Maut di Jalan Lintas Barat Pekon Lemong Dua Orang Meninggal dunia, Polres Pesisir Barat datangi lokasi
0
Influencer Lampung Lapor Polisi, Netizen Terancam Hukum
0
SMA Binus Simprug: Tidak Ada Bullying Atau Pelecehan Seksual Di Sekolah
0
Rakerda Dewan Pimpinan Daerah Bapera DKI Jakarta, “Konsolidasi dan Program Kerja untuk Kemajuan Jakarta”
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!