Jumat Curhat, Kapolsek Sekincau Sampaikan Pesan Kamtibmas Menyambut Bulan Ramadhan

Penulis :

Samsul Hadi

Lampung Barat— Kapolsek Sekincau AKP Hi.Sahril Paison SH,MH., menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada masyarakat pekon Atar Bawang ,kecamatan Batu Ketulis , Kabupaten Lampung Jum’at (01/03/24).

Kegiatan yang digelar di balai pekon Atar Bawang dihadiri oleh Peratin Pekon Atar Bawang Mukhsir Tokoh Agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat Pekon Atar Bawang serta Masyarakat Pekon Pekon Atar Bawang.

Dalam sambutannya Kapolsek menyampaikan bahwa Jumat curhat ini adalah program dari pak Kapolri yaitu turun langsung kepada masyarakat untuk menerima apa keluhan serta masalah Kamtibmas dari masyarakat kepada pihak kepolisian.

“Kami mangajak bapak ibu sekalian untuk sama sama menjaga situasi kamtibmas yang aman dan tentram setelah beberapa waktu lalu kita melaksanakan pemilihan umum” sambut ya

Bacaan menarik :  Drs.Mad Hasnurin Tandai HUT PWRI Ke 61 Dengan Pemotongan Nasi Tumpeng

“Untuk Kamtibmas sampai dengan saat ini diWilkum Polsek Sekincau ini masih berjalan dengan aman dan Kondusif” jelasnya pula

Selanjutnya dalam sesi tanya jawab ,masyarakat pekon Atar Bawang mempertanyakan terkait dengan isu yang beredar dimedia sosial tentang beredarnya satwa liat jenis Harimau yang saat ini telah memakan korban di Suoh.

“Bapak kapolsek yang kami hormati, saya menyampaikan bahwa beberapa hari ini beredar berita di medsos tentang Harimau yang telah memakan korban di suoh, mohon pengarahanya pak” ujar Surya.

Menanggapi hal tersebut Kapolsek Menghimbau kepada warga untuk jangan panik tetapi tetap waspada dan hati hati saat menjalani aktifitas di ladang.

“Warga jangan panik tetap waspada dan hati hati saat beraktifitas di ladang, kita berdoa semoga Tim Gabungan yang saat ini sedang berusaha menangkap Harimau tersebut berhasil dan usahakan saat beraktifitas di ladang jangan sendirian” kata Kapolsek .

Bacaan menarik :  Letkol Inf Rinto Wijaya Dukung _Risk Assesment_ WSL Krui PRO 2024

Diakhir kapolsek menyampaikan menjelang Ramadhan harus meningkatkan kewaspadaan. Biasanya pada bulan tersebut situasi kamtibmas agak terganggu terutama pencurian.

“Sebentar lagi bulan Ramadhan biasanya banyak gangguan kamtibmas, terutama pencurian. Saya himbau bapak ibu sekalian untuk meningkatkan kewaspadaan untuk mengamankan rumahnya masing masing.” Tutup Kapolsek.

Bagikan postingan
SINERGI MANTAP, DANDIM 0422/LB DAN KAPOLRES LAMPUNG BARAT  DALAM PENGAMANAN NATARU 2024/2025.
0
Berikan Rasa Aman Bagi Umat Kristiani, Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Laksanakan Pengamanan Di Gereja.
0
4 Kendaraan Terlibat Laka Beruntun di Jalur Wisata Pesawaran
0
Immanuel Ebenezer, Wamen Ketenagakerjaan, Gelar Open House Natal 2024: Pesan Damai untuk Semua
0
Komandan Kodim 0422/LB Bersama Kapolres Lampung Barat Gelar Patroli Keliling Tempat Ibadah Umat Kristiani di Hari Natal
0
Polres Pesisir Barat Gelar Apel Pengamanan Ibadah Natal dan Objek Wisata 2024
0
Kapolres Pesisir Barat Pimpin Patroli Gabungan Skala Besar pada Malam Natal 2024
0
Bijak Bermedia Sosial, Polda Lampung Tegaskan Bahaya Hoaks Selama Natal dan Tahun Baru
0
Kunjungan Forkopimko Jakarta Utara Dalam Rangka Monitoring Peribadatan Misa Malam Natal Di Gereja GPIB Jemaat Petra
0
Liburan Nataru Penuh Keceriaan Di Ancol Taman Impian
0
Hi.Untung Geleng Geleng Kepala, Melihat Buruknya Kualitas Pembangunan Jalan.
0
Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak, Kapolri: Standar Pelayanan Semakin Baik
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!