Danlantamal I Pimpin Sertijab Asrena Danlantamal I, Kafasharkan Sabang dan Kadisminpers Lantamal I

Penulis :

Lucky sun

Belawan,traznews.com Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I (Danlantamal I) Laksamana Pertama TNI Dores Afrianto Ardi, S.E., M.Si., M.Han., CHRMP., memimpin acara Serah Terima Jabatan Asrena Danlantamal I dari Kolonel Laut (S) Agus Priyanto kepada Komandan Lantamal I, Kafasharkan Sabang dari Kolonel Laut (T) Teguh Sukrisno, S.T., M.T., kepada Kolonel Laut (T) DR. Yohannes Enggar Riyadi, S.T., M.T., CTMP., Kadisminpers Lantamal I dari Letkol Laut (KH) Udung Nurrahman, S.Ag., M.Han., kepada Letkol Laut (KH) Yudefri, S.Kom., M.H., bertempat di Gedung R. Moelyadi Mako Lantamal I, Jalan Serma Hanafiah No. 01 Belawan, Sumatera Utara, Kamis (21/12/2023).

 

Selain itu dilaksanakan juga Serah Terima Jabatan Ketua Cabang 5 Korcab I Daerah Jalasenastri Armada I dari Ny. Helga Teguh Sukrisno kepada Ny. Pemilia Yohannes Enggar Riyadi, dipimpin oleh Ketua Korcab I Daerah Jalasenastri Armada I Ny. Santhi Dores Afrianto, di Aula Ciptadi Mako Lantamal I. Selesai acara serah terima dilanjutkan ramah tamah, di Gedung Yos Sudarso Mako Lantamal I.

Bacaan menarik :  Danlanal Simeulue Tutup Secara Resmi Survei Akreditasi Balai Pengobatan Lanal Simeulue

 

Dalam sambutannya, Komandan Lantamal I menyampaikan bahwa pergantian jabatan merupakan bagian dari pembinaan personel guna memberikan kesempatan kepada personel perwira untuk menduduki jabatan sekaligus dapat memunculkan ide dan pemikiran baru untuk kemajuan organisasi dimasa mendatang.

 

Danlantamal I Belawan juga mengucapkan terima kasih kepada Kolonel Laut (S) Agus Priyanto, Kolonel Laut (T) Teguh Sukrisno, S.T., M.T., dan Letkol laut (KH) Udung Nurrahman, S.Ag., M.Han., yang telah mendedikasikan diri dengan baik untuk TNI Angkatan Laut khususnya Lantamal I Belawan, serta ucapan selamat bertugas di satuan yang baru, semoga sukses selalu. Kepada Kafasharkan Sabang dan Kadisminpers yang baru saya ucapkan, selamat atas kepercayaan pemimpin TNI Angkatan Laut yang telah diberikan kepada saudara-saudara, selamat bergabung di Lantamal I dan saya harapkan saudara-saudara mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Bacaan menarik :  HUT Armada Tahun 2023, Lanal Dumai Gelar Lomba Renang Militer

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, para Pejabat Utama, Kadis dan Kasatker Lantamal I, para Danlanal jajaran Lantamal I, para Komandan KRI, para Pengurus Jalasenastri Korcab I DJA I, serta seluruh Pamen Lantamal I.

 

(Dispen Lantamal I)

Bagikan postingan
PJ Bupati Kabupaten Tulang Bawang Hadiri Pelantikan PJ Sekretaris Daerah Provinsi Lampung
0
Gasak Narkoba di Banjar Margo, Polres Tulang Bawang Tangkap Dua Pemuda Asal Mesuji
0
2 Pekerja PJA Lumbok Seminung Meninggal Dunia Kesetrum
0
Novianti dan Ana Martila Hadiri Senam Bersama Ibu-ibu di Dua Tempat yang Berbeda
0
Ini Sosok Jagoan Yang Siram Korban Dengan Air Keras Di Pulo Gebang, Begini Pengakuannya Kepada Polisi
0
Kodim 0422 Lampung Barat Dan Seluruh Prajurit TNI-AD Seluruh Indonesia Dapat Kaporlap Baru Dari Bapak KASAD
0
Cegah beredarnya uang palsu Polsek Bengkunat laksanakan patroli rutin 
0
Waspadai Bahaya Judi, Polisi Tangkap Dua Pelaku Perjudian di Bandar Lampung
0
MD KAHMI Lampung Barat Dukung Program Pusat salurkan PMT terhadap masyarakat
0
Pasca Gas Amal Trail Adventure Way Ngison, Panitia Penyelenggara Perbaiki Jalan Yang Rusak.
0
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
0
Pecah Ban Depan, Truck Muatan Bata Nyaris Masuk Jurang Tanjakan Giham.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!