Lampung Barat -Kedisiplinan Aparatur Pekon Batu Kebayan Kecamatan Batu Ketulis Kabupaten Lampung Barat patut dipertanyakan. Pasalnya salah satu warga mengungkapkan rasa kekecewaan saat berkunjung ke Balai Pekon Batu Kebayan. 12 Desember 2024.
“Saya kecewa berat,, saat saya ke balai Pekon jam 08.00 WIB, belum nampak aparatur pekon yang datang ” ujar warga yang enggan disebutkan namanya.
Seharusnya kan dari pukul 07.30 WIB., aparatur Pekon yang piket ataupun bertugas sesuai jadwal sudah berada di balai Pekon.
” Intinya sebagai warga masyarakat saya sangat kecewa, saya minta Peratin Batu Kebayan untuk memberikan Sanksi tegas kepada anak buahnya yang males malesan kerja” harapnya .
Sementara Lisron, salah satu aparatur Pekon yang sedang piket pada hari itu juga mengatakan bahwa Balai Pekon sudah buka sejak pukul 07.30 WIB.
“Balikpapan batu Kebayan sudah buka sejak pukul 07.30 Mas,”Tapi saat ini saya masih di rumah dan Pak pratin juga sedang ada keperluan di luar” singkatnya.
Sampai berita ini ditayangkan awak media masih terus menggali informasi dari Peratin Batu Kebayan, untuk meminta penjelasan lebih lanjut.