Mobil Angkut Gas Dibegal Kawanan Bersenjata

Penulis :

Lucky Sun

Jakarta-Sopir dan kernet mobil pengangkut gas 3 kg menjadi korban begal di wilayah Cilincing, Jakarta Utara. Pelaku yang berjumlah 6 orang membacok kernet hingga terluka.

“Jadi kan dia dari Cakung mengarah ke Cilincing, terus di lampu merah Kebon Baru itu di TKP itu dia berhenti karena lampu merah, terus langsung dihampirin sama 6 orang pelaku ya,” Kata Kapolsek Cilincing Kompol R Manurung saat dihubungi, Rabu (11/5/2022).

Kompol R Manurung mengatakan peristiwa pembegalan tersebut terjadi sekitar pukul 01.30 WIB hari ini. Tiga pelaku berhasil diamankan sekitar pukul 05.00 WIB.

“Jam setengah dualah (kejadiannya), jam 5 sudah ketangkap,” ucapnya.
Dia menjelaskan empat pelaku naik ke atas mobil untuk mengambil tabung gas. Kemudian, dua pelaku lainnya meminta sopir menyerahkan barang berharganya.
“Yang 4 orang naik ke atas ngambilin tabung, yang dua orang minta duit ke sopir,” ujarnya.

Bacaan menarik :  INAGRITECH 2023 Pameran Alat Dan Teknologi Pertanian Dan Agro Kimia Terbesar Se-Asia Tenggara Kembali

Dia mengatakan sopir, AL, tidak mengalami luka. Sementara itu, pelaku membacok kernet mobil, AG, karena berusaha menghalangi aksinya.

“Karena kernetnya ini lihat orang pada naik ke atas kernetnya ini turun, mau melarang jangan ngambilin tabung, malah diserang dibacok pakai celurit,” tuturnya.

AG kini tengah menjalani perawatan di RSUD Cilincing. AG mengalami luka bacok di bagian tangan dan perut.
“RSUD Cilincing ya korbannya, tangan kanan dan perut sebelah kanan,” ujarnya.

Tiga pelaku yang berhasil tertangkap masing-masing bernama ALF,RR,dan MR alias DN ketiganya diringkus di sekitar Cilincing, Jakarta Utara, sementara tiga pelaku lain masih dalam pencarian polisi.

Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!