Polisi Ungkap Penyebab Kakek 60 Tahun Ditemukan MD di Rawa Talang Tembesu

Penulis :

Tulang Bawang ( Traznews ) _ Polsek Menggala, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) peristiwa seorang kakek ditemukan meninggal dunia (MD) di Rawa Talang Tembesu.

Kakek ini berhasil ditemukan oleh warga pada Kamis (14/04/2022), pukul 10.00 WIB, di dalam Rawa Talang Tembesu, dengan posisi kepala terlihat keatas dan tangan masih dalam keadaan memegang gagang pancing.

“Korban diketahui bernama Maryono (60), berprofesi tani, warga Talang Tembesu, Kelurahan Ujung Gunung, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang,” kata Kapolsek Menggala, AKP Sunaryo, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, Jumat (15/04/2022).

Kapolsek menjelaskan, awalnya korban hari Rabu (13/04/2022), pukul 10.00 WIB, berangkat dari rumahnya menuju ke Rawa Talang Tembesu dengan berjalan kaki untuk memancing ikan. Namun, sampai malam hari korban belum juga pulang kembali ke rumahnya.

Bacaan menarik :  Judo Kapolri Cup 2023 Polda Metro Jaya Kembali Raih Juara Umum

Sehingga pihak keluarga bersama-sama dengan warga berusaha mencari dimana keberadaan korban. Setelah dilakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan pada Kamis (14/04/2022), pukul 10.00 WIB, dalam keadaan MD di Rawa Talang Tembesu.

“Setelah ditemukan, korban kemudian di evakuasi dari dalam rawa dan langsung dibawa ke rumah duka. Pukul 16.00 WIB hari itu juga, korban di makamkan oleh keluarganya di tempat pemakaman umum (TPU),” jelas AKP Sunaryo.

Ia menambahkan, hasil olah TKP dan keterangan para saksi, penyebab korban MD di Rawa Talang Tembesu karena korban tidak bisa berenang sehingga tenggelam.

Hasil visum et repertum (VER) yang dilakukan oleh petugas medis, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, dan pihak keluarga juga sudah membuat surat pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi, serta telah menerima peristiwa ini sebagai sebuah musibah. (*)

Bacaan menarik :  Pererat Silahturahmi, Keluarga Besar Lanal Lhokseumawe Buka Puasa Bersama
Bagikan postingan
Ketua Umum AKSI Adi Kurnia Setiadi Gelar Sembako Tebus Murah Di Jakarta Timur
0
Kagum! Negara Tetangga RI Ini Luncurkan Kasino untuk Meningkatkan Pendapatan Negara
0
HUT KE-79 PGRI, DPC GARUT SUMBANG HADIAH JALAN SEHAT
0
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
0
Kapolri Dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama Di Semarang
0
Semangat Berkarya, Pesan Sadikin Pard Untuk Penyandang Disabilitas
0
Abraham Sridjaja, S.H., M.H., CLA.,Hadir  Di Acara Silaturahmi  Aktivis Dan Komunitas KRISTEN  Dukung RIDO
0
KPU Metro Diduga Sepihak Batalkan Pencalonan WaRu, Masih Tunggu Keputusan Tingkat Nasional
0
Kapolda Metro Jaya Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pemanfaatan Lahan Pekarangan
0
Polres Lampung Barat Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
0
House of Tugu Jakarta Kota Tua Resmi Dibuka, Perpaduan Sejarah, Budaya, Dan Seni
0
Polsek Sekincau Polres Lampung Barat Colling Sistem Jelang Pilkada 2024.
0
Terimakasih Atas Kunjungannya!!!